Sempat Menghilang di Youtube, Video Keke Bukan Boneka Muncul Kembali

Video Keke Bukan Boneka sempat di take down Youtube. Kini lagu yang dinyanyikan Kekeyi itu kembali muncul dan tetap trending no.1 di Youtube.

Penulis: Dwi Latifatul Fajri | Editor: Hari Susmayanti
Youtube rahmawati kekeyi putri cantikka
Sempat Menghilang di Youtube, Video Keke Bukan Boneka Muncul Kembali 

TRIBUNJOGJA.COM - Musik video Keke Bukan Boneka, sempat diturunkan atau ditake down Youtube. Kini lagu yang dinyanyika Kekeyi itu kembali muncul dan trending no.1 di Youtube.

Sempat menghilang, penonton Keke Bukan Boneka meningkat sebanyak 20 juta kali pada Jumat (5/06/2020).

Sebelumnya penyanyi Rinni Wulandari mengunggah alasan lagu Keke Bukan Boneka ditake down Youtube.

Lagu Keke Bukan Boneka dianggap melanggar hak cipta, karena potongan lagu mirip dengan lagu Aku Bukan Boneka. Lagu Aku Bukan Boneka ditulis oleh Novi Umar dan dinyanyikan oleh Rinni Wulandari.

Lagu tersebut dirilis pada 2007, setelah Rinni menjadi pemenang ajang pencarian bakat Indonesian Idol musim ke-4.

Rinni Wulandari dan Kekeyi
Rinni Wulandari dan Kekeyi (Instagram.com/rinni_w, rahmawatikekeyiputricantikka23)

Melalui Instagram, Rini memberi klarifikasi terkait take down lagu Keke Bukan Boneka.

"Halo semua! Nampaknya ada yang harus diluruskan nih karena membludaknya komentar di postingan social media aku,

Terkait dengan di take down-nya lagu Keke Bukan Boneka adalah di luar wewenang aku.

Semua adalah keputusan label @sonymusicid @novi_umar81 selaku pemilik hak cipta dari Aku Bukan Boneka, yang dimana Sony Music sekarang bukan lagi label aku," tulis Rini di Instagram.

Dugaan plagiasi itu membuat Kekeyi khawatir. Dia menyampaikan permintaan maaf karena lagu miliknya mirip dengan lagu Aku Bukan Boneka.

Hilangnya lagu Keke Bukan Boneka dari Youtube menjadi perbincangan publik hingga menuai pro kontra.

Selebgram Kekeyi pun akhirnya buka suara terkait video klip lagunya yang berjudul " Keke Bukan Boneka" yang baru saja dihapus YouTube.

Lewat unggahan di Instagram Storynya, Kekeyi mengatakan bahwa ia berusaha ikhlas menerima keadaan.

"Saat ini aku ingin belajar ikhlas, dan aku belajar untuk menerima serta aku ingin menghilangkan trauma dalam diriku," tulis Kekeyi.

Tanggapan Rio Ramadhan Lagu Kekeyi Keke Bukan Boneka Dihapus Youtube, Mau Bikin Lagu Tandingan

Klarifikasi Rinni Wulandari Setelah Lagu Kekeyi Keke Bukan Boneka Dihapus YouTube

Setelah video Keke Bukan Boneka di take down Youtube, Kekeyi meminta tolong pada Anji.

Sumber: Tribun Jogja
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved