Kongres Luar Biasa PSSI

FIFA Peringatkan PSSI Soal Rencana Kongres Luar Biasa

Rencana PSSI menggelar Kongres Luar Biasa (KLB) mendapatkan peringatan dari FIFA.

Editor: Hari Susmayanti
IST/PSSI
Kantor PSSI di Gelora Bung Karno, Senayan 

TRIBUNJOGJA.COM - Rencana PSSI menggelar Kongres Luar Biasa (KLB) mendapatkan peringatan dari FIFA.

Rencana KLB ini akan diputuskan setelah EXCO PSSI menggelar rapat pada Selasa (19/2/2019) malam.

Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Refrizal mengatakan agenda KLB adalah membentuk Komite Pemilihan (KP) dan Komite Banding Pemilihan (KBP).

"Soal komunikasi dengan FIFA? Ya pasti karena induk kita kan FIFA," kata Rerfrizal kepada wartawan.

"Pastinya kami menjalin komunikasi ke sana (FIFA). Nanti siapa yang komunikasi kan bisa saja Sekjen (Ratu Tisha Destria)," ujarnya menambahkan.

Baca: Joko Driyono Tersangka, PSSI DIY Desak Gelar KLB

Baca: Timnas Indonesia Tempati Posisi Kedua Klasemen Sementara Grup B Piala AFF U-22 2019

Terkait kepastian menggelar KLB, PSSI pun menjalin komunikasi dengan FIFA, lalu mendapatkan peringatan dari badan sepak bola dunia tersebut.

FIFA sedang terkesan dengan kinerja PSSI yang sedang menggalakkan kompetisi usia muda dalam wujud Elite Pro Academy (Liga 1 U-16) yang mulai bergulir pada 2018.

"FIFA sebenarnya sudah me-warning kami saat KLB kemarin, mereka berharap itu yang terakhir," tutur Refrizal.

"Kami sedang dapat apresiasi dari FIFA lantaran menggiatkan pengembangan usia muda. PSSI sedang tekun dalam hal itu, yakni pembinaan usia muda," ucapnya. (*)

Sumber: BolaSport.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved