Sport

Update Ranking BWF World Tour Finals 2018 - Resmi! 6 Wakil Indonesia Lolos Kualifikasi

Diselenggarakan 12-16 Desember mendatang di Guuangzhou China, BWF World Tour Finals 2018 akan diikuti 40 pebulutangkis pilihan.

Penulis: Gaya Lufityanti | Editor: Gaya Lufityanti
Badmintonindonesia.org
Tunggal putera Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting 

TRIBUNJOGJA.COM - Badminton World Federation (BWF) kembali akan menyelenggarakan World Tour Final sebagai puncak kompetisi pebulutangkis dunia.

Diselenggarakan 12-16 Desember mendatang di Guuangzhou China, BWF World Tour Finals 2018 akan diikuti 40 pebulutangkis pilihan.

Ya, BWF menerapkan perhitungan berbeda bagi pebulutangkis yang akan mengikuti World Tour Final ini.

Jika selama ini kita hanya mengenal BWF World Ranking yang merupakan akumulasi poin dari pertandingan yang pernah dilakoni seluruh pebulutangkis dunia, kini BWF membuat pertarungan semakin ketat dengan adanya Ranking BWF World Tour Finals 2018.

Dihimpun Tribunjogja.com dari berbagai sumber, Ranking BWF World Tour Finals 2018 merupakan sistem perhitungan BWF untuk menentukan siapa saja atlet yang akan mengikuti World Tour Final.

Perhitungan Ranking BWF World Tour Finals 2018 ini berbeda dengan perhitungan BWF World Ranking biasanya.

Baca: Anthony Sinisuka Ginting Pastikan Lolos Kualifikasi HSBC BWF World Tour Finals 2018

Ranking BWF World Tour Finals 2018 dihitung berdasarkan akumulasi pertandingan yang diikuti pemain sejak awal tahun, mulai level Super 100 hingga Super 1000 tanpa mengurangi poin apapun.

Sehingga poin pertandingan seperti IC, IS, FS, Multi events seperti Asian Games ; Major events seperti BWC, TUC, SUC tidak akan dihitung untuk Ranking BWF World Tour Finals 2018 ini.

Setelah berganti tahun, Ranking BWF World Tour Finals 2018 pun akan kembali 0 semua.

Dalam Ranking BWF World Tour Finals 2018, setiap sektor hanya diikuti oleh delapan pemain.

Setiap negara juga maksimal mengirimkan dua wakilnya untuk masing-masing sektor.

Lantas, siapa saja yang lolos kualifikasi?

Inilah deretan enam wakil Indonesia yang lolos kualifikasi BWF World Tour Finals 2018 :

Tunggal Putera :

Tommy Sugiarto dengan 78000 poin

Anthony Sinisuka Ginting dengan 66610 poin

Ganda Putera :

Marcus Fenaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dengan 108400 poin

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dengan 67900 poin

Ganda Puteri :

Greysia Polii/Apriyani Rahayu dengan 79770 poin

Ganda Campuran :

Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja dengan 73590 poin (*)

Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved