Loris Baz Resmi Gantikan Pol Espargaro di Sirkuit Silverstone MotoGP Inggris
Tim Red Bull KTM telah resmi mengumumkan siapa pengganti Pol Espargaro di MotoGP Inggris, dan dia adalah Loris Baz.
Penulis: Fatimah Artayu Fitrazana | Editor: Mona Kriesdinar
TRIBUNJOGJA.COM - Tim Red Bull KTM telah resmi mengumumkan siapa pengganti Pol Espargaro di MotoGP Inggris, dan dia adalah Loris Baz.
Pol mengalami kecelakaan saat pemanasan di MotoGP Ceko dua pekan lalu.
Sementara, di MotoGP Austria, KTMmasih diperbolehkan untuk race dengan satu pembalap.
Namun, di MotoGP Inggris mereka sudah harus bertanding dengan dua pembalap.
Padahal, tim dokter Pol Espargaro belum mengizinkan sang pembalap untuk turun di sirkuit, mengingat cideranya masih perlu pemulihan.
Lalu siapa yang akan menemani Bradley Smith di Silverstone?
KTM juga tidak bisa mengandalkan test rider mereka.
Mika Kallio masih harus beristirahat karena cidera di seri Sachsenring.
Dilansir Tribunjogja.com dari laman MotoGP, Rabu (22/8/2018), Randy de Puniet tidak ingin bertanding di lintasan sebelum uji coba motor RC-16.
Dengan begitu, KTM memilih Loris Baz untuk mewakili KTM di race MotoGP Inggris.
Loris telah masukke kelas premier ini selama tiga tahun, sebelummemutuskan untuk kembali ke WorldSBK.
"Pol ingin segera bertanding, namun penyembuhannya perlu waktu. Aku dikabari melalui manajerku Senin siang, dan kesepakatannya tercapai dengan cepat," ungkap Loris.
(Tribun Jogja/ Fatimah Artayu Fitrazana)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/loris-baz-gantikan-pol-espargaro-ktm-di-motogp-inggris_20180822_173220.jpg)