Magelang
Bersimfoni dengan Alam Lewat Festival Lembah Merapi
Bersimfoni dengan Alam Lewat Festival Lembah Merapi yang Akan Digelar Mulai 10-12 Agustus.
Penulis: Rendika Ferri K | Editor: Hari Susmayanti
Laporan Reporter Tribun Jogja, Rendika Ferri K
TRIBUNJOGJA.COM - Pagelaran akbar yang tak kalah spektakular bakal segera digelar di Kabupaten Magelang pada 10-12 Agustus 2018 mendatang.
Adalah, Festival Lembah Merapi (FLM), dimana masyarakat diajak menikmati pertunjukan seni budaya lokal dan modern, di atas bukit sembari melihat indahnya panorama alam Gunung Merapi.
Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Magelang, Iwan Sutiarso, menuturkan, acara Festival Lembah Merapi 2018 ini akan berbeda dengan kegiatan lainnya, karena pagelaran ini diselenggarakan di atas sebuah bukit dengan panorama indah.
Festival dengan tema 'Sound Of Mountain' ini akan digelar di Gunung Gono Desa Banyubiru Kecamatan Dukun Kabupaten Magelang.
Baca: 5 Hal yang Bisa Dilakukan Saat Berwisata ke Gunung Api Purba Nglanggeran Gunungkidul
Tak hanya dapat melihat indahnya panorama alam saja, tetapi juga dapat melihat seni dan budaya tradisional.
“Festival Lembah Merapi 2018 ini mengangkat tema sound of mountain. Diharapkan melalui even ini, kawasan Lereng Gunung Merapi yang ada di Kabupaten Magelang semakin terkenal karena daya tarik dan potensinya,” ujar Iwan, Kamis (9/8/2018).
Iwan mengatakan, konsep budaya yang diangkat adalah kesenian daerah Kabupaten Magelang.
Puluhan kelompok seni dan budaya akan unjuk kebolehan dalam festival ini. Kemudian ada pawai budaya yang digelar oleh masyarakat setempat.
“Juga konsep penataan lokasi festival dibuat se-khas mungkin dengan menunjukkan identitas sebagai kampung merapi jaman dahulu,” paparnya. (tribunjogja)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/bersimfoni-dengan-alam-lewat-festival-lembah-merapi_20180809_162521.jpg)