Soccer Style
Dicoret dari Tim, Eks Kapten PSS Sleman Dikabarkan Merapat ke Klub Ini
Ia pun tak menampik untuk bergabung ke tim tetangga, PSIM Yogya, bila memang ada tawaran yang sesuai.
Penulis: R.Hanif Suryo Nugroho | Editor: Ari Nugroho
TRIBUNJOGJA.COM - Usai dipastikan tak lagi menjadi bagian tim PSS Sleman diputaran kedua nanti, eks kapten tim Acmad Hisyam Tolle mengaku cukup kaget dengan keputusan dari jajaran manajemen tim berjuluk Elang Jawa tersebut.
Tolle, sapaan akrabnya mengaku menerima kabar tersebut pencoretan namanya , kemarin (31/7) saat ia tengah berada di kampung halamannya di Makassar.
"Saya menerima kabar tersebut kemarin melalui telepon dari Pak Sis (manajer PSS Sleman-red)," kata Tolle saat diubungi melalui sambungan telepon, Rabu (1/8/2018).
"Ya kaget dan tidak menyangka juga," imbuhnya.
Baca: PSS Sleman Resmi Akhiri Kerjasama dengan 5 Penggawa, Seto: Ini Hasil Evaluasi Tim Pelatih
Kekecewaan Hisyam Tolle bukan tanpa alasan, pasalnya sepanjang putaran lalu ia mengemban ban kapten dan selalu menjadi pilihan utama baik di bawah arahan Herry Kiswanto maupun saat ini ditangani Seto Nurdiantoro.
Lebih lanjut, setelah diputus kontrak oleh PSS Sleman, Tolle mengaku sudah menerima beberapa tawaran baik dari tim Liga 1 maupun tim dari Liga 2.
"Sudah ada tawaran dari tim Liga 1 di Pulau Sumatera dan beberapa tim Liga 2 dari Jawa dan juga Sumatera," ungkap Tolle.
Ia pun tak menampik untuk bergabung ke tim tetangga, PSIM Yogya, bila memang ada tawaran yang sesuai.
"Bila ada kemungkinan kenapa tidak? Saya profesional saja dan sekiranya saya cocok mungkin saja. Doakan saja," ujar Tolle.
Baca: Winger PSS Sleman Ini Jadi Juru Selamat Akhir Putaran Pertama
Sementara itu, manajer tim PSIM Yogya, Erwan Hendarwanto juga tidak menutup kemungkinan untuk mendatangkan Tolle guna menambah kokohnya lini pertahahanan.
Meski demikian, Erwan mengaku sejauh ini penambahan pemain ia prioritaskan untuk posisi wing back kiri, gelandang bertahan, dan juga penyerang.
"Dia (Tolle-red) pemain bagus, kami memang mencari pemain yang bebas transfer, siapapun pelatihnya tentu sepakat dia punya kualitas," ujar Erwan.
"Kalau ada peluang untuk mendatangkan dia, kenapa tidak? Kami tidak menutup kemungkinan untuk itu," pungkasnya.(TRIBUNJOGJA.COM)