Bantul

Bentrok Terjadi di Stadion Sultan Agung Bantul

Insiden tersebut terjadi seusai babak pertama pada derby antar dua tim DIY, yakni PSIM dan PSS yang digelar sore ini.

Penulis: Rizki Halim | Editor: Gaya Lufityanti
TRIBUNJOGJA.COM / Rizki Halim
Bentrok Terjadi di Stadion Sultan Agung Bantul, Kamis (26/7/2018). 

TRIBUNJOGJA.COM, BANTUL - Bentrok terjadi di Stadion Sultan Agung Bantul, Kamis sore (26/7/2018).

Dari pantauan Tribunjogja.com, insiden tersebut terjadi seusai babak pertama pada derby antar dua tim DIY, yakni PSIM dan PSS yang digelar sore ini.

Baca: Panpel PSIM Minta Suporter Tertib Saat Berlangsungnya Derby DIY

Di rehat menuju babak kedua, massa yang tadinya tenang di dalam stadion untuk menyaksikan laga tiba-tiba menyeruak keluar karena terjadi insiden.

Berniat untuk meredakan ketegangan, pihak kepolisian justru mendapat lemparan batu dari kelompok massa.

Merasa mendapat perlawanan, polisi langsung mengeluarkan tembakan peringatan dan gas air mata.

Baca: Jelang Derby DIY, Pelatih PSS Sleman : Derby Hadirkan Adrenalin Berbeda

Sayangnya hal tersebut tidak meredakan bentrokan.

Massa justru semakin masif melempar batu ke arah petugas berwajib.

Hingga saat ini petugas kepolisian masih terus menekan massa untuk dapat meredakan keadaan di luar Stadion Sultan Agung Bantul. (*)

Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved