Kota Yogyakarta
Sambut Liburan, Taman Pintar Buka hingga Malam
Jam operasional Taman Pintar yang awalnya hanya hingga pukul 16.00, kini menjadi pukul 21.00.
Penulis: Christi Mahatma Wardhani | Editor: Gaya Lufityanti
Laporan Calon Reporter Tribun Jogja, Christi Mahatma Wardhani
TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Setelah pasar Beringharjo, kini Taman Pintar juga buka hingga malam.
Jam operasional yang awalnya hanya hingga pukul 16.00, kini menjadi pukul 21.00.
Wakil Walikota Yogyakarta, Heroe Poerwadi mengatakan tempat wisata harus pandai membaca kesempatan.
Yogyakarta merupakan kota wisata, oleh sebab itu pelaku wisata perlu melihat dinamika pertumbuhan lingkungan.
"Ini kan juga menyambut liburan, ditambah lagi permintaan masyarakat yang ingin Taman Pintar buka hingga malam. Kita harus mampu melihat dinamika lingkungan, baik internal maupun eksternal," kata Heroe saat memberikan sambutan pada pembukaan Taman Pintar buka hingga malam (5/6/2018).
"Ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan, Malioboro kini sudah 24 jam, besok akan ada bandara NYIA, tentu wisatawan yang datang ke Yogyakarta semakin banyak. Kita perlu baca kesempatan itu," lanjutnya.
Ia menyambut baik layanan Taman Pintar yang buka hingga malam.
Menurutnya wisawatan yang datang ke Yogyakarta perlu menikmati kota Yogyakarta dari berbagai sudut dan kapan pun.
"Pemkot mencoba hidupkan wisata malam kota Yogyakarta, tentu kami menyambut baik layanan Taman Pintar buka hingga malam. Artinya kan memberikan kesempatan bagi wisatawan untuk menikmati Yogyakarta di malam hari juga," kata Heroe.
Dengan bertambahnya jam layanan tersebut, ia meminta kepada stakeholder terkait, dan masyarakat Yogyakarta untuk menjadi tuan rumah yang baik. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/heroe-poerwadi-membuka-acara-taman-pintar-buka-hingga-malam-di-playground-taman-pintar_20180605_211117.jpg)