Soccer Style

Timnas U-19 Akui Keunggulan PSS Sleman

Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19 kembali harus menelan kekalahan di laga uji coba keduanya dalam rangkaian pemusatan latihan (TC) tahap pertama.

Penulis: R.Hanif Suryo Nugroho | Editor: Ari Nugroho
TRIBUNJOGJA.COM / R Hanif Suryo
Suasana pertandingan Timnas U-19 melawan PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo, Sabtu (2/6/2018). Dalam pertandingan ini, laga dimenangkan PSS dengan keunggulan 2 gol 

TRIBUNJOGJA.COM - Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19 kembali harus menelan kekalahan di laga uji coba keduanya dalam rangkaian pemusatan latihan (TC) tahap pertama.

Usai pekan lalu kalah telak 3-0 atas Persis Solo, kali ini Egy Maulana Vikri dkk harus mengakui keunggulan PSS Sleman 2-0 pada laga uji coba yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (2/6/2018).

Dua gol tuan rumah dilesakkan Slamet Budiono (40') dan Ichsan Pratama (61').

Menurunkan komposisi pemain yang tak jauh berbeda dibanding uji coba sebelumnya kontra Persis Solo pekan lalu, Egy Maulana Vikri dkk berinisiatif menyerang sejak awal babak pertama.

Baca: Miftahudin Jadi Pelatih Sementara saat PS Tira Hadapi Barito dan Persija

Bahkan pada menit pertama, Timnas U-19 hampir saja unggul terlebih dulu, sayang finishing Aji Kusumo usai melewati barisan pertahanan PSS Sleman gagal dikonversi menjadi gol.

Beberapa menit berselang, lagi-lagi Aji Kusumo membuat barisan lini belakang PSS Sleman kerepotan. Beruntung kali ini Hisyam Tolle dengan tenang menyapu bersih bola.

Peluang pertama tuan rumah diperoleh melalui tendangan gunting Slamet Budiono, sayang tendangannya tak menemui sasaran.

PSS Sleman yang banyak ditekan, berbalik menguasai jalannya pertandingan.

Baca: PSS Sleman vs Timnas U-19, Elang Jawa Unggul Sementara

Menit 25, PSS Sleman kembali mengancam gawang Timnas yang dikawan Gianluca Rossi, namun sundulan Hisyam Tolle melebar tipis dari gawang.

Egy Maulana Vikri yang tak banyak mendapat peluang hampir saja membawa timnya unggul melalui tendangan bebas.

Namun sepakan kaki kirinya yang sempat membentur pagar hidup hanya melambung tipis di atas mistar gawang Yoewanto Setya Beny.

Jelang akhir babak pertama, atau tepatnya menit ke-40, PSS Sleman justru unggul terlebih dulu usai umpan silang mendatar Ichsan Kurniawan sukses dikonversi Slamet Budiono yang menyambut di area kotak penalti.

Keunggulan PSS Sleman 1-0 atas Timnas U-19 bertahan hingga babak pertama usai.

Baca: Susunan Pemain PSS Sleman vs Timnas U-19, Egy Maulana Kembali Starter

Pada babak kedua, baik PSS ataupun Timnas U-19 sama-sama merombak komposisi pemainnya untuk memberikan kesempatan pada pemain yang belum diturunkan.

Namun lengahnya lini pertahanan Timnas U-19 di laga ini kembali sukses dimanfaatkan PSS Sleman untuk menggandakan keunggulan.

Sumber: Tribun Jogja
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved