Liga 1
Duo Argentina Kemungkinan Absen Lawan Persebaya, Rudy Eka Priambada Siapkan Pemain Ini
Duo Argentina kemungkinan absen lawan Persebaya, Rudy Eka Priambada siapkan pemain ini
Penulis: R.Hanif Suryo Nugroho | Editor: Hari Susmayanti
TRIBUNJOGJA.COM - PS Tira Bantul tak ingin catatan apiknya di kandang baru tercoreng dalam lanjutan Liga 1 2018 pekan keempat kala menjamu Persebaya Surabaya di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (13/4/2018) sore.
Seperti diketahui, pada laga kandang sebelumnya PS Tira yang tidak diunggulkan mampu tampil mengejutkan usai menaklukan perlawanan kandidat juara musim ini sekaligus tim bertabur bintang, Madura United melalui gol tunggal yang dicetak Wawan Febrianto.
Namun sayang jelang laga ini, kabar kurang mengenakkan harus diterima pelatih Rudy Eka Priyambada yang kemungkinan besar akan tampil tanpa diperkuat dua pilar asingnya asal Argentina yaitu Mariano Berriex dan juga Gustavo Lopez.
Baca: Meski Tampil Pincang, Persebaya Siap Tampil Habis-habisan Lawan PS Tira
"Gustavo juga baru sembuh. Kondisi dari Papua sangat melelahkan, karena ya faktor perjalanan yang cukup melelahkan. Berriex juga di bagian paha robek dan harus menerima 9 jahitan, sepertinya butuh waktu pemulihan. Kita tunggu kondisi terakhir keduanya," kata Rudy, Kamis(12/4/2018).
Seperti diketahui, kedua legiun asing itu sempat dimainkan saat lawan Persipura Jayapura pada Sabtu (7/4) lalu.
Gustavo kemudian ditarik keluar pada menit 56 digantikan oleh Sansan Fauzi Husaeni.
Sementara, Berriex lantaran pahanya robek harus ditarik keluar pada menit 60.
Dia digantikan Wawan Febriyanto dalam laga yang berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan Persipura.
Lanjut pelatih yang sempat menangani Mitra Kukar tersebut, pihaknya telah mengantisipasi absennya dua pilar andalannya tersebut.
Rudy pun menekankan tak ada permasalahan berarti meskipun dipertandingan melawan Persebaya Surabaya nanti timnya tampil tanpa diperkuat Berriex dan Gustavo.
"Opsi pengganti ada Nofiandani dan Pandi Lestaluhu. Insyaallah tidak ada masalah berarti karena tim utama dan tim lapis kualitasnya sama saja mau lokal ataupun asing," pungkas Rudy. (tribunjogja)
