Perang Dagang AS-China, Bagaimana Nasib Rupiah?

Indeks saham di AS seperti Wall Street dan Dow Jones Industrial Average anjlok, begitu pula dengan indeks saham Asia.

Editor: Ari Nugroho
net
uang rupiah 

TRIBUNJOGJA.COM, JAKARTA - Ketegangan perdagangan terus bergulir antara dua ekonomi terbesar, yakni Amerika Serikat dan China.

Ketegangan tersebut tentu diwarnai dengan ditebarnya ancaman pengenaan tarif impor dan perang dagang.

Presiden AS Donald Trump menuding China melakukan praktik perdagangan yang tak adil, menyalahi aturan perdagangan global, dan mencuri kekayaan intelektual AS.

Kebijakan yang diambil Trump, pertama, adalah menandatangani aturan pengenaan tarif impor baja sebesar 10 persen dan tarif impor alumunium sebesar 25 persen.

Trump pun dalam akun Twitter pribadinya menyatakan bakal menurunkan defisit perdagangan sebesar 1 miliar dollar AS.

Adapun defisit perdagangan AS dengan China pada tahun 2017 lalu mencapai 375,2 miliar dollar AS.

Kebijakan tersebut membuat China naik pitam.

Pemerintah China menyatakan, perang dagang tak akan menguntungkan siapapun dan China telah mempersiapkan respon terbaik untuk membalas kebijakan Trump tersebut.

Baca: Radar Canggih Pendeteksi Nyamuk Dikembangkan oleh Ilmuwan China

"Memilih perang dagang jelas keputusan yang salah, pada akhirnya Anda akan melukai orang lain dan diri sendiri. China tentu saja akan membuat respon yang sesuai dan diperlukan," ujar Menteri Luar Negeri China Wang Yi.

AS kemudian mengumumkan tarif impor terhadap produk-produk China senilai total 50 miliar dollar AS.

China pun membalas dengan rencana pengenaan tarif impor produk-produk AS dengan total nilai 3 miliar dollar AS.

Tidak hanya itu, China pun memperingatkan bakal membuat perang dagang lebih menyakitkan bagi AS.

China pun menetapkan kebijakan tarif impor terhadap produk-produk AS, termasuk daging babi dan wine.

Beijing mengenakan tarif impor hingga 25 persen terhadap 128 produk asal AS. AS tak tinggal diam dan membalas pula dengan mengancam 1.300 produk asal China bakal kena tarif impor sebesar 25 persen.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved