Stephen Hawking Tutup Usia, Inilah 10 Kutipan Inspiratif dari Sang Fisikawan
Hawking tetap dapat berkarya dan memberikan sumbangsih yang besar, bagi perkembangan ilmu pengetahuan.
Penulis: say | Editor: Muhammad Fatoni
TRIBUNJOGJA.COM - Stephen Hawking meninggal dunia di usia 76 tahun, di kediamannya di Cambridge, Inggris.
Ia tutup usia 55 tahun setelah didiagnosa penyakit amyotrophic lateral sclerosis, yang awalnya diyakini akan membuat hidupnya tidak akan lama.
Akibat penyakit itu, Hawking menjadi lumpuh dan harus menggunakan kursi roda.
Namun dengan segala keterbatasannya, Hawking tetap dapat berkarya dan memberikan sumbangsih yang besar, bagi perkembangan ilmu pengetahuan.
Berikut 10 kutipan menginspirasi Hawking, seperti TribunJogja.com kutip dari berbagai sumber.
1. Mengenai Sekolah
"Di sekolah, saya tidak pernah mendapat peringkat lebih dari setengah kelas. Itu adalah sebuah kelas yang sangat cemerlang. Pekerjaan kelasku sangat berantakan, dan tulisan tanganku adalah keputusasaan guruku. Namun teman sekelas menjuluki aku dengan nama Einstein, mungkin mereka melihat suatu tanda-tanda yang lebih baik."
2. Bila Alien Turun ke Bumi
"Jika alien mendatangi kita, hasilnya akan sama seperti ketika Columbus mendarat di Amerika, yang tidak akan berjalan baik bagi penduduk asli Amerika. Kita hanya akan menyaksikan diri kita untuk melihat bagaimana kehidupan cerdas dapat berkembang menjadi sesuatu yang tidak kita inginkan. "
3. Tentang Disabilitas
"Jika Anda cacat, itu mungkin bukan salah Anda, tapi tidak baik menyalahkan dunia atau mengharapkan mereka untuk mengasihani Anda. Seseorang harus memiliki sikap positif dan harus berusaha sebaik-baiknya untuk menemukan dirinya sendiri. Jika seseorang cacat fisik, seseorang juga tidak dapat cacat secara psikologis.
Menurut pendapat saya, seseorang harus berkonsentrasi pada aktivitas,di mana kecacatan fisik tidak akan menimbulkan cacat serius."
4. Tentang Perjalanan Waktu
"Saya akan kembali ke tahun 1967, dan kelahiran anak pertamaku, Robert. Anak ketiga saya telah membawa kegembiraan besar."
5. Takdir dan Keinginan
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/fisikawan-stephen-hawking-tutup-usia_20180314_124426.jpg)