Ditanya Besaran Gaji yang Diinginkan saat Wawancara Kerja, Begini Lho Cara Menjawabnya yang Benar

Untuk karena itu, kamu harus melakukan riset terlebih dahulu ketika ingin melamar pekerjaan di sebuah perusahaan.

Editor: Muhammad Fatoni
ilustrasi 

TRIBUNJOGJA.COM - "Memang kira-kira kamu mau gaji berapa?"

Yup itulah pertanyaan yang membuat kita bingung, saat interview kerja.

Jika menghargai terlalu tinggi dianggap belagu, tapi jika menghargai terlalu rendah malah merasa rugi.

Terus bagaimana dong?

Negosiasi gaji memang bukan hal menang atau kalah.

Besar kecilnya gaji yang kamu dapat, dipengaruhi oleh berbagai macam faktor.

Mulai dari skill, pengalaman, serta posisi.

Untuk karena itu, kamu harus melakukan riset terlebih dahulu ketika ingin melamar pekerjaan di sebuah perusahaan.

Ingat ya , jangan hanya  gaji yang kamu pikirkan.

Tapi kamu juga harus tanyakan mengenai tunjangan apa saja yang akan kamu dapatkan.

Akan tetapi, ketika kamu menyebutkan nominal, jangan lupa ya bahwa jumlah itu masih bersifat nego.

Artinya, baik perusahaan maupun kamu, masih ada kesempatan untuk menemukan titik temu yang saling menguntungkan bagi kedua belah pihak. (*/Grid)

Sumber: Grid.ID
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved