Ini Alasan Cita Citata Pilih Pacari Bule Jerman
Sebelumnya, ia menjalin hubungan dengan beberapa pria lokal. Namun, semuanya kandas.
Editor:
Muhammad Fatoni
TRIBUNJOGJA.COM - Untuk kali pertama Cita Citataberpacaran dengan pria bule asal Jerman yang kini menetap di Bangkok, Thailand.
Perkenalannya dengan pria bule itu bermula saat ia sedang jalan-jalan alias traveling. Itu adalah pengalaman baru baginya.
"Ganti suasana," candanya ditemui di Pantai Carnaval Ancol, Jakarta, Kamis (17/8/2017).
Sebelumnya, ia menjalin hubungan dengan beberapa pria lokal. Namun, semuanya kandas.
"Aku lebih ke membuka hati aja sih," lanjutnya.
Pelantun "Goyang Dumang" itu pun menceritakan bahwa hubungannya masih dalam tahap beradaptasi.
"Udahlah masih dijalani aja dulu."(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/cita-citata_0801_20160108_111623.jpg)