Fakultas Saintek UIN Sunan Kalijaga Kerjasama dengan Google

Willian Florance, Head of University Outreach Developer Platform Ecosystem dari Google berkunjung ke Fakultas Sains dan Teknologi, UIN Sunan Kalijaga

ist
Willian Florance (kiri), Head of University Outreach Developer Platform Ecosystem dari Google berkunjung ke Fakultas Sains dan Teknologi, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, Selasa (25/4/2017). 

TRIBUNJOGJA.COM - Willian Florance,  Head of University Outreach Developer Platform Ecosystem dari Google berkunjung ke Fakultas Sains dan Teknologi, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, Selasa (25/4/2017).

Kunjungan William Florance diterima oleh jajaran Dekanat diantaranya Dekan Fakultas Sains dan Teknologi, Dr Murtono, MSi; Wakil Dekan I  Agung Fatwanto, PhD; Wakil Dekan III Dr Muh Ja’far Luthfi dan sejumlah dosen.

Dr Ja’far Luthfi mengatakan bahwa, kunjungan Willian Florance  bermaksud menawarkan kerjasama pelatihan untuk mengembangkan mata kuliah Pemrograman Aplikasi Mobile (Android).

"Program-program yang rencananya akan segera dilaksanakan antara lain training untuk dosen, sertifikasi untuk para mahasiswa dan pembentukan Incubation Centre," kata jelas Ja’far Luthfi dalam rilisnya kepada tribunjogja.com.

Sementara William Florance menyampaikan, dalam pelaksanaan pelatihan-pelatihan nanti, Google akan mengirimkan  para trainnernya secara berkelanjutan.

Bila kerjasama bisa terlaksana baik, nantinya tidak hanya mahasiswa Fakultas Sains dan Teknologi yang bisa bergabung. Tetapi dari perguruan tinggi lain juga bisa bergabung. 

Sedangkan sertifikasi yang dikeluarkan dari Google diharapkan mempermudah lulusan Teknik Informatika diterima berkarier di berbagai perusahaan/industri TI dalam dan di luar negeri.

Dekan Fakultas Sains dan Teknologi Dr Murtono mengatakan, untuk memaksimalkan pelaksanaan program dan hasil-hasil yang diharapkan, Fakultas Sains dan Teknologi akan melibatkan perusahaan Dicoding Indonesia.

Pihaknya berharap, melalui kerjasama dengan Google akan meningkatkan skill dan kompetensi lulusan, khususnya Prodi Teknik Informatika. (tribunjogja.com)

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved