Pelajar Berkelahi Setelah Saling Lirik dan Tersinggung

Begitu di lokasi kejadian, pihak kepolisan langsung melerai keempatnya sehingga tidak timbul korban antar kedua belah pihak.

Penulis: Santo Ari | Editor: oda
Tribun Jogja/ Suluh Pamungkas
ilustrasi 

Laporan Reporter Tribun Jogja, Santo Ari

TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Empat pelajar terlibat perkelahian di jalan cantel Umbulharjo, Senin (21/11/2016) kemarin. Kejadian itu bermula karena mereka saling lirik saat berpapasan.

Kapolsek Umbulharjo Kompol Yugi Bayu Indarto mengatakan perkelahian tersebut langsung bisa ditangani oleh anggota Polsek Umbulharjo setelah mendapat laporan dari masyarakat.

Begitu di lokasi kejadian, pihak kepolisan langsung melerai keempatnya sehingga tidak timbul korban antar kedua belah pihak.

Adapun pelajar yang terlibat perkelahian, dua diantaranya berasal dari sekolah swasta dan dua orang siswa dari sebuah sekolah negeri yang semuanya berada di wilayah Kecamatan Umbulharjo Yogyakarta.

Kejadian itu bermula saat kedua kelompok berpapasan di Jalan Kenari, Umbulharjo. Masing-masing berboncengan dan berjalan dengan berlawanan arah.

Setelah saling lirik, dua pelajar yang melaju dari arah timur tersinggung dan berbalik arah mengejar pelajar lain.

Saling kejar dengan sepeda motor tersebut terhenti setelah berada di Jalan Cantel yang lokasinya tidak terlalu ramai hingga terjadi perkelahian dua lawan dua.

“Langsung di tengahi oleh anggota, kemudian dilakukan pemeriksaan dan penggeledahan. Karena tidak ditemukan barang berbahaya dan terlarang kemudian dilepaskan lagi,” jelas Yugi. (*)

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved