REALTIME NEWS: Pameran JMMK #8 Resmi Dibuka
Tahun 2016, merupakan JMMK ke 8, dan dipersembahkan khusus untuk Dekan pertama fakultas tersebut, yakni Surisman Marah.
Penulis: abm | Editor: oda
Laporan Reporter Tribun Jogja, Septiandri Mandariana
TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Jalan Menuju Media Kreatif (JMMK), merupakan pameran tahunan yang digelar oleh Fakultas Seni Media Rekam, ISI Yogyakarta.
Tahun 2016, merupakan JMMK ke 8, dan dipersembahkan khusus untuk Dekan pertama fakultas tersebut, yakni Surisman Marah atau lebih akrab dengan nama Risman Marah, yang resmi dibuka pada Minggu (23/10/2016) malam di Jogja Galery.
JMMK #8 mengambil tema "Pelepasan Purna Tugas Riman Marah" yang didukung oleh 97 peserta pameran, yang di antaranya adalah para mahasiswa Seni Media Rekam, dosen, fotografer profesional dan masih banyak lagi.
Setidaknya ada ratusan karya yang dipamerkan dalam JMMK #8, yang meliputi karya fotografi, animasi game, karya animasi tamu dari Australia, karya film televisi dan video.
Pamungkas Wahyu Setiyanto, penanggung jawab pameran tersebut mengatakan, Risman Marah merupakan sosok yang sangat berjasa terhadap berdirinya salah satu fakultas yang ada di ISI Yogyakarta.
"Beliau memberikan banyak pemikirannya kepada kami para muridnya, hingga ia menyelesaikan tugasnya menjadi pengajar di ISI Yogyakarta. Pak Risman adalah Founding Father bagi kami," tutur Pamungkas yang juga dosen Fotografi di ISI Yogyakarta.
Kata Pamungkas, Risman Marah menampilkan sebanyak 40 karya foto, yang bersanding dengan ratusan kaya lainnya. Pameran JMMK #8 ini sendiri terselenggara pada 23 hingga 28 Oktober 2016 mendatang di Jogja Galery.
Dalam pembukaan pameran JMMK #8 inipun dihadiri oleh Wakil Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta, Sri Paduka Pakualam X. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/pameran-jmmk-8_20161023_210722.jpg)