Finalis Dimas Diajeng bantul 2016 Sukses Gelar Acara Semampir
Acara dilakukan dalam rangka menyukseskan field program rangkaian pemilihan Dimas Diajeng Bantul 2016.
Penulis: pdg | Editor: Muhammad Fatoni
Laporan Reporter Tribun Jogja Padhang Pranoto
TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Sepuluh finalis Dimas Diajeng Bantul 2016 bersama Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Desa Wisata Mangir telah sukses menyelenggarakan acara SEMAMPIR (Sedino Mampir Ning Mangir) di Desa Wisata Mangir Sendangsari, Pajangan, Bantul.
Acara yang dilaksanakan pada Jumat (15/7/2016) lalu, dilakukan dalam rangka menyukseskan field program rangkaian pemilihan Dimas Diajeng Bantul 2016.
SEMAMPIR sendiri merupakan sebuah acara kebudayaan yang mengusung konsep Cultural Trip dan Photowalk. Sebuah konsep baru yang lebih fresh untuk mengenal lebih dekat sebuah desa wisata.
Peserta yang mengikuti acara tersebut dimanjakan oleh keindahan alam desa Mangir beserta aktivitas masyarakatnya kemudian disuguhkan beragam objek wisata mangir yakni Petilasan Ki Ageng Mangir, Tempuran Ngancar dan Petilasan Watu Gilang.
Peserta juga dihibur oleh penampilan tradisi Gejog Lesung , yang hingga saat ini masih turun temurun dilakukan oleh masyarakat Mangir.
Penutupnya, peserta diajak untuk mengikuti workshop Gamelan yang di pandu oleh Mas Saryanto seniman lokal yang merupakan anggota aktif dari Kyai Kanjeng.
Di situ peserta dapat belajar sekaligus bermain gamelan secara langsung. Sehingga peserta yang mengikuti acara tersebut benar-benar melakukan tur wisata dalam sehari, panitia berharap masyarakat akan mengenal Desa Wisata Mangir lebih dalam lagi.
SEMAMPIR juga mengadakan lomba fotografi dimana foto terbaik akan mendapatkan hadiah special dari panitia SEMAMPIR.
Adalah pemilik akun instagram @robins_gm yang keluar sebagai pemenang utama dan mendapatkan hadiah Action Camera disusul oleh akun ig @setiyokoagus dan @wahyu_muhammad sebagai juara kedua dan ketiga.
Tujuan lomba fotografi ini sebenarnya lebih mengacu kepada agar masyarakat secara luas mulai aware terhadap Desa Wisata Mangir, karena Desa Mangir sendiri telah ditetapkan sebagai Desa Wisata Nasional.
Acara yang dihadiri oleh Sekretaris Camat Bambang Yuliono, S.E. beserta Lurah Sendangsari Muhammad Irwan Susanto berlangsung lancar dan mendapatkan animo yang sangat besar dari para peserta yang kebanyakan berlatar belakang sebagai fotografer handal.
Tidak hanya itu, acara SEMAMPIR juga diramaikan dengan kehadiaran perwakilan Dimas Diajeng Kulonprogo, Dimas Diajeng Gunungkidul, Dimas Diajeng Sleman dan Dimas Diajeng Bantul yang juga ikut menyemarakkan acara SEMAMPIR. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/dimas-diajeng-btl_20160726_180938.jpg)