Jangan Tinggalkan Anak Kecil Sendirian di Rumah! Kalau Tak Ingin Begini Jadinya
Kepalanya terjebak di bar keamanan jendela setelah terjatuh dari rumahnya.
Penulis: say | Editor: Ikrob Didik Irawan
TRIBUNJOGJA.COM, JIANGSU - Meninggalkan anak kecil sendirian di rumah memang harus dipastikan semuanya aman terlebih dahulu. Hal-hal sepele bisa berujung petaka bila teledor sedikit saja.
Seperti yang dialami oleh anak lelaki berusia tiga tahun asal Provinsi, Jiangsu, China. Kepalanya terjebak di bar keamanan jendela setelah terjatuh dari rumahnya.
Peristiwa nahas itu terjadi Jumat kemarin (3/6/2016). Saat kejadian, nenek bocah itu sedang ke luar rumah.
Entah bagaimana ceritanya, bocah itu melompat ke luar dari jendela. Beruntung ia masih terselamatkan dengan adanya bar pengaman jendela, meskipun kepalanya yang harus terjebak di antara batang.
Para tetangga yang melihat langsung berkerumun, berupaya untuk mengantisipasi bila kepala anak itu terpeleset dari bar. Beberapa laki-laki terlihat menaiki tangga untuk menahan tubuh anak itu.
Selang 20 menit kemudian, nenek si bocah kembali ke rumah dan menariknya ke atas. Untungnya, kondisi anak itu baik-baik saja.
Tanpa perlu memanggil bantuan petugas, nyawa anak kecil itu dapat terselamatkan. (*)
