Realtime News

Warung Prancis UII Resmi Dibuka

Universitas Islam Indonesia (UII) bekerjasama dengan Institut Francais d'Indonesia (IFI) meresmikan Warung Prancis, Senin (14/12/2015).

Penulis: Kurniatul Hidayah | Editor: Ikrob Didik Irawan
Tribun Jogja/Kurniatul Hidayah
University Cooperation Attache at Embassy of France in Indonesia, Antoine Devoucoux du Buysson ketika memberikan sambutan dalam pembukaan Warung Prancis, Senin (14/12/2015). 

Laporan Reporter Tribun Jogja, Kurniatul Hidayah

TRIBUNJOGJA.COM, SLEMAN - Universitas Islam Indonesia (UII) bekerjasama dengan Institut Francais d'Indonesia (IFI) meresmikan Warung Prancis, Senin (14/12/2015).

Warung Prancis akan berfungsi sebagai media yang mampu menciptakan peluang globalozation at home di UII.

University Cooperation Attache at Embassy of France in Indonesia, Antoine Devoucoux du Buysson mengatakan jika Warung Prancis ini nantinya bisa menjadi ruang belajar khusus dan juga pengenalan kebudayaan Prancis kepada mahasiswa Indonesia.

"Indonesia dan Prancis memiliki kesamaan dalam hal toleransi yang besar. Semoga Warung Prancis bisa bermanfaat bagi semua pengunjung yang datang ke sini," urainya ketika memberikan sambutan. (tribunjogja.com)

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved