Sharp Raih ICSA Sembilan Tahun Berturut-turut

Sharp kembali dinobatkan sebagai merek elektronik terbaik pilihan konsumen Indonesia untuk kategori Lemari Es.

Penulis: Gaya Lufityanti | Editor: Muhammad Fatoni

Laporan Reporter Tribun Jogja, Gaya Lufityanti

TRIBUNJOGJA.COM, JAKARTA - Komitmen PT Sharp Electronics Indonesia (SEID) dalam memberikan layanan purnajual kepada para konsumen setianya kembali mendulang penghargaan.

Dalam survei Indonesia Customer Satisfaction Award (ICSA) yang dilaksanakan tahun ini, Sharp kembali dinobatkan sebagai merek elektronik terbaik pilihan konsumen Indonesia untuk kategori Lemari Es.

Dengan dicapainya lagi prestasi ini, maka SHARP menjadi merek elektronik yang berhasil meraih penghargaan ini selama sembilan tahun berturut-turut.

"Menciptakan produk-produk dengan teknologi terdepan merupakan impian seluruh pemain di industri elektronik. Di tengah persaingan yang kian sengit, Sharp adalah satu-satunya merek elektronik yang berhasil menjaga kepercayaan konsumen berkat konsistensinya dalam mengembangkan pelayanan ini," tutur General Manager Brand Strategy Group Division SEID, Haruhiko Sano melalui siaran resmi yang diterima Tribun Jogja, Sabtu (14/11/2015).

ICSA 2015 merupakan penghargaan bergengsi tahunan yang dianugerahkan kepada merek-merek yang dianggap paling memuaskan para pelanggan.

Penghargaan ini diselenggarakan atas kerja sama majalah Swasembada dan Frontier Consulting Group dengan melibatkan 7.500 responden di 6 kota besar Indonesia.

Peraih ICSA dipilih berdasarkan hasil survei yang melibatkan empat kriteria, yaitu tingkat kepuasan pelanggan terhadap kualitas produk/jasa (Quality Satisfaction Score), kepuasan terhadap harga (Value Satisfaction Score), keyakinan pelanggan terhadap merek (Perceived Best), dan harapan pelanggan terhadap merek (Expectation Score).

Kriteria responden adalah pria (50%) dan wanita (50%) berusia 15-65 tahun dengan strata ekonomi D hingga A. (*)

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved