Siap-siap, Bakal Ada Hot Sale Menarik di Computer Expo Solution 2015
Pameran ini lebih berfokus pada hard selling alias penawaran seara langsung dari produk-produk yang dihadirkan.
Penulis: Singgih Wahyu Nugraha | Editor: Muhammad Fatoni
Laporan Reporter Tribun Jogja, Singgih Wahyu Nugraha
TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Asosiasi Pengusaha Komputer Indonesia (Apkomindo) DIY akan menggelar Computer Exhibition Solution (CES) 2015, 31 Oktober-4 November 2015 di Jogja Expo Center (JEC).
Mengambil tema Computer and Gadget Collaboration, pameran ini lebih berfokus pada hard selling alias penawaran seara langsung dari produk-produk yang dihadirkan.
Mulai dari komputer jinjing atau notebook, tablet, desktop computer, smartphone, tablet, hingga printer dan lainnya.
“Pameran ini menghadirkan solusi bagi kebutuhan masyarakat atas produk IT. Apalagi sekarang nilai Dolar sudah menurun, berarti harga produk jadi lebih update dan terjangkau,” kata Ketua DPD Apkomindo DIY, Dicky Purnawibawa, Kamis (22/10/2015).
Pameran ini menghadirkan beragam program khusus. Di antaranya hot sale, cash back, bagi-bagi screenguard gratis hingga 2.500 pcs, diskon 10 persen semua produk IT dan gadget bagi para guru.
Ada juga 5000 tiket masuk gratis dan voucher belanja gratis senilai Rp5000. (*)