Tragedi Mina
Total Jumlah Jemaah Wafat 769 Orang
Jumlah korban jiwa dalam musibah di Mina, Arab Saudi, Kamis (24/9/2015), mencapai 769 orang
TRIBUNJOGJA.COM - Jumlah korban jiwa dalam musibah di Mina, Arab Saudi, Kamis (24/9/2015), mencapai 769 orang.
Hal itu disampaikan Menteri Kesehatan Arab Saudi Khalid Al-Falih, Sabtu (26/9/2015).
Seperti dikutip Antara, sebanyak 934 orang mengalami luka-luka dalam musibah ketika calon haji melaksanakan jumrah itu.
Musibah itu adalah kecelakaan besar kedua yang melibatkan banyak korban jiwa pada bulan ini di Arab Saudi.
Pada awal September, sebanyak 111 calon haji wafat dan 331 orang lainnya cedera dalam peristiwa jatuhnya crane di Masjidil Haram di Mekkah.
Seperti dikutip Harian Kompas, Iran merupakan salah satu negara dengan korban terbesar. Setidaknya, 136 anggota jemaahnya meninggal dan lebih dari 344 orang masih dicari.
Teheran mendesak Arab Saudi agar terlibat mencari warganya yang belum diketahui nasibnya sejak tragedi itu. Secara keseluruhan, lebih dari 800 orang meninggal akibat tragedi Mina.
Pemerintah Arab Saudi membela diri atas berbagai kritik terkait tragedi Mina. Otoritas negara itu mengatakan, peziarah telah mengabaikan aturan pengendalian massa.
Kecaman dan kritik disampaikan Pemimpin Tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei yang menyatakan, Arab Saudi telah melakukan "tindakan tidak benar" dan "salah urus" dalam menjamin keselamatan jemaah.
Pemerintah Arab Saudi dituntut bertanggung jawab akibat bencana tersebut. Ratusan demonstran di Teheran, Jumat, mengecam Arab Saudi. Mereka meneriakkan "Matilah dinasti Arab Saudi". (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/haji_2708_20150927_102356.jpg)