Dinsos Bantul Bagikan Raskin Tahun 2015
Dinas Sosial (Dinsos) Bantul mulai membagikan jatah beras miskin (Raskin) tahun 2015 bagi warga penerima pada Senin (16/2/2015)
Penulis: say | Editor: Ikrob Didik Irawan
Laporan Reporter Tribun Jogja, Siti Ariyanti
TRIBUNJOGJA.COM, BANTUL - Dinas Sosial (Dinsos) Bantul mulai membagikan jatah beras miskin (Raskin) tahun 2015 bagi warga penerima pada Senin (16/2/2015). Persentase penerima terbanyak berasal dari Pandak yakni sebanyak 6.992 Kepala Keluarga (KK).
Kepala Dinsos Bantul, Suarman mengatakan, penerima Raskin tahun ini sama dengan tahun 2014 lalu yakni sebanyak 86.611 KK. Tahun 2015 ini, warga Bantul rencananya akan menerima 12 kali Raskin dan baru dibagikan mulai Februari.
"Yang Januari masih koordinasi dengan Badan Urusan Logistik (Bulog)," papar Suarman, Senin (16/2/2015).
Menurutnya, pemerintah kabupaten (Pemkab) hanya bertugas menyampaikan saja pada warga. Sedangkan untuk masalah data penerima diatur pusat.
Yang jelas katanya, Dinsos akan memastikan bahwa Raskin sampai ke penerima sesuai nama. Perkara setelah diterima oleh orang yang bersangkutan akan dijual atau dibagi rata ke tetangga yang membutuhkan, itu sudah bukan menjadi kewenangannya.
"Agar tepat sasaran, kita bentuk semacam kelompok yang menangani masalah ini dari tingkat propinsi, kabupaten dan desa. Kita baru akan mempermasalahkan kalau bagi rata dilaksanakan oleh desa. Kalau dilakukan oleh penerima bukan kewenangan kita," papar Suarman.
Terkait dengan prosentasi tertinggi penerima Raskin dari Pandak, Suarman tidak dapat memastikan apakah memang banyak penduduk miskin di sana. Pasalnya, ini berkaitan dengan data yang digunakan. (tribunjogja.com)