Lebaran 2012
Ini Tanggal Favorit para Pemudik
H-2 jelang Lebaran Stasiun Pasar Senen masih dipenuhi oleh para pemudik yang hendak menuju ke kampung halamannya.
Editor:
tea
TRIBUNJOGJA.COM, JAKARTA - H-2 jelang Lebaran Stasiun Pasar Senen masih dipenuhi oleh para pemudik yang hendak menuju ke kampung halamannya.
Menurut Kepala Humas Daops I PT KAI, Mateta Rizalulhaq mulai dari kemarin hingga besok merupakan tanggal favorit bagi pemudik. "Tanggal 16, 17, dan 18 merupakan hari favorit bagi para pemudik," kata Mateta di kantornya , Jumat (17/8/2012).
Pada tanggal tersebut di atas penumpang yang mudik dari Stasiun Pasar Senen mencapai 15 ribuan pemudik per hari. "Untuk tanggal 16 Agustus 2012 kita berangkatkan 15.330 penumpang. Sampai besok (18 Agustus 2012) jumlahnya akan sama jumlahnya 15 ribuan," ujar Mateta.
Untuk pagi ini Stasiun Pasar Senen sudah memberangkatkan 768 penumpang dengan menggunakan kereta api Tawang Jaya. (*)