Satu Abad HB IX
Ziarah Imogiri Akan Diikuti Para Rektor
Sejumlah rektor dari perguruan tinggi negeri dan swasta di Yogyakarta akan ikut ziarah ke makam rasa-raja Mataram, Rabu (11/4/2012)
Penulis: Sigit Widya |
TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Perhelatan akbar Panghargyan Pengetan Satu Abad HB IX, pada 12 April 2012, mendapat dukungan penuh dari perguruan tinggi di Yogya dan asrama daerah. Selain akan hadir, mereka juga menampilkan sejumlah atraksi untuk mengisi acara.
Sekretaris Panitia, Widihasto Wasana Putra mengatakan sejumlah rektor dari perguruan tinggi negeri dan swasta akan ikut acara ziarah ke makam raja-raja Kasultanan Yogyakarta di Imogiri. Zaiarah yang dipimpin GPBH Joyohadikusuma itu akan didilaksanakan pada 11 April 2012.
"Keikutsertaan sejumlah perguruan tinggi itu sebagai wujud nyata dukungan dan integritas kalangan akademisi atas keistimewaan Yogyakarta," kata Hasto, panggilan akrab Widihasto Wasana Putra.
Selain mengikuti ziarah, sejumlah kampus juga akan menyuguhkan atraksi pada acara pentas seni. Beberapa kesenian yang akan ditampilkan civitas akademika se-DIY, antara lain, Tari Gambyong Asmadewa dari Universitas Sarjana Wiyata pimpinan Drs Ki Sutikno.
Sedangkan Tari Jatayu Gugur akan ditampilkan mahasiswa dari Sekolah Tinggi Pariwisata Ambarrukmo pimpinan Suhendroyono, Tari Sih Kumlawung dari Akademi Bahasa dan Sinema pimpinan Nina Setyaningsih, Tari Saman Aceh dari STTA pimpinan Rifky, tari Swagayugama dari Universitas Gajah Mada pimpinan Lucky.
Selain tari tradisional, juga ditampilkan paduan suara dari beberapa kampus, diantaranya Paduan Suara Duta Voice Universitas Kristen Duta Wacana pimpinan Pdt Yosef Hehanusa, Paduan Suara UPN Veteran pimpinan Kiki, dan Paduan Suara dari STIE YKPN pimpinan Wiwik.
Selain Perguruan Tinggi, peserta pentas juga datang dari beberapa asrama mahasiswa diantaranya Angklung dari KPM Galuh Rahayu, Jawa Barat, Jaipongan dari KPM Banjar Patroman Jabar, pimpinan Dewi Melati, Tari Kelana Topeng dari Asrama Indramayu, pimpinan Kaniri.
"Kami sempat keuwalahan menerima sejumlah permintaan dari sejumlah kampus. Senin besok (hari ini), mereka akan bertemu untuk membicarakan teknis acara," tambah Hasto.
Staf sekretariat panitia, Bambang Pipo mengatakan, hingga pendaftaran pengisi acara ditutup kemarin, ada 65 kelompok dan perorangan yang siap tampil dalam kegiatan peringatan satu abad HB IX.
Karena acara begitu padat, Bambang mengimbau masyarakat Yogya yang akan menghadiri acara ini bisa menyesuaikan jadwal. Panitia juga selalu mengimbau, agar seluruh warga Yogya bisa menjaga ketertiban selama acara berlangsung. (www.triunjogja.com)