Video Atraksi Demian 'The Death Drop' SCTV Awards 2017 Lenyap di YouTube, Ada Apa Sebenarnya?
Pesulap Demian Aditya berhasil melakukan atraksinya 'The Death Drop' pada acara SCTV Awards 2017, Rabu (29/11/2017).
Penulis: Fatimah Artayu Fitrazana | Editor: Ikrob Didik Irawan
TRIBUNJOGJA.COM - Pesulap Demian Aditya berhasil melakukan atraksinya 'The Death Drop' pada acara SCTV Awards 2017, Rabu (29/11/2017).
Meski begitu, hari Kamis (30/11/2017), diketahui dari akun-akun gosip Instagram, pertunjukan 'The Death Drop' memakan korban.
Korban tersebut merupakan stuntman atau pemain pengganti Demian, yang bernama Edison Wardhana.
Begitu berita ini tersebar, Tribunjogja.com bermaksud ingin memastikan lewat video yang terdapat di saluran YouTube.
Sayangnya, seluruh video atraksi tersebut tidak dapat ditemukan dan dilarang karena hak cipta.
Pihak-pihak yang terlibat dalam acara penganugerahan tersebut juga belum memberikan respon.
Sampai Rabu dinihari, belum didapatkan informasi yang valid baik dari pihak stasiun televisi, tim Demian Aditya, maupun keluarga korban.
Warganet otomatis hanya mendapat informasi dari akun-akun tersebut.
Dari akun @lambe_lamis misalnya.
Terdapat postig-an foto seorang pasien terbaring di atas ranjang dengan keterangan, dia adalah Edison Wardhana.
Kemudian ada pula akun @lambe_turah yang menyebarkan video atraksi tersebut.
Sebelumnya, atraksi Demian 'The Death Drop' ini pernah dibawakan di ajang pencarian bakat America's Got Talent beberapa bulan lalu.
Sayang saat itu Demian gagal dan harus tereliminasi.
Sebelum memeragakannya di panggung SCTV Awards 2017, Demian sempat mem-posting sebuah foto lokasi pertunjukkan.
Caption-nya seolah menunjukkan keraguan.
"Sesaat lagi, live di @sctvaward. Permainan yg selalu menghantui gw selama ini. #fingercross," tulisnya.
Sampai saat ini kabar mengenai kondisi Edison masih simpang siur dan belum ada informasi resmi yang bisa dipertanggungjawabkan mengenai insiden ini,
(Tribun Jogja/ Fatimah Artayu Fitrazana).
