Laptop Terbaik di Bawah 10 Juta untuk Mahasiswa
Deretan laptop dengan prosesor super ngebut, dibawah 10 juta dan masih layak dipakai.
Penulis: Tribun Jogja | Editor: Iwan Al Khasni
TRIBUNJOGJA.COM – Pada 2025 perusahaan besar banyak mengeluarkan laptop dengan berbagai spesifikasi.
Namun ada beberapa laptop keluaran lama, yang masih layak dibeli dan dipakai pada akhir tahun 2025.
Bagi mahasiswa memiliki laptop yang andal adalah kebutuhan utama untuk menunjang aktivitas kuliah mulai dari mengerjakan tugas, mengikuti kelas daring, hingga mengembangkan kreativitas di bidang desain, coding, atau multimedia ringan.
Namun, tak perlu merogoh kocek terlalu dalam. Kini, banyak pilihan laptop berkualitas dengan harga di bawah Rp10 juta yang siap menemani perjalanan akademikmu.
Berikut kami sudah siapkan deretan laptop dengan prosesor super ngebut, dibawah 10 juta dan masih layak dipakai.
1. Axioo Hype 5 AMD X6
Axioo Hype 5 AMD X6, adalah laptop yang paling oke di kelasnya.
Performanya setara dengan laptop-laptop gaming 2 sampai 3 tahun lalu.
Tapi harga laptop ini merakyat, yaitu dengan harga Rp 6 jutaan.
Di kelas 6 jutaan, laptop ini hadir dengan Ryzen 5-6600H.
Dengan ram 16GB 512GB, SSD G4, dan Baterai 58Wh
Spesifikasi seperti ini, biasanya Cuma ada di laptop harga Rp 8 jutaan.
Namun laptop ini masih memiliki kekurangan pada layarnya, yaitu belum 100 persen SRGB.
Berikut untuk spesifikasi lengkapnya dirangkum dari axiooworld.com :
- Sistem Operasi: Windows 11
- Prosesor: AMD Ryzen™ 5-6600H up to 4.5GHz, 6 Core, 12 Thread
- Grafis: AMD Radeon 660M
- Tampilan: 14 inch IPS (16:10) FHD 1920x1200
- Memori: 16GB (2x 8GB) 4800Mhz DDR5 Memory, Upgradeable up to 64GB
- Penyimpanan: 512GB M.2 2280 PCIe SSD (Gen 3x4), Upgradeable up to 2TB Gen 4
- Port I/O: 2x USB 3.0 Type A ports, 1x USB 2.0 ports, 1x USB 3.2 Gen1 Type C port (Full Function: Data, Power, Video), 1x USB 3.2 Gen2 Type C port (Full Function: Data, Power, Video), 1x 3.5mm 2-in-1 Audio Combo Jack, 1x HDMI 1.4 output port
Jadi kalo Anda membutuhkan laptop yang diajak untuk kerja keras dan multitasking. Dengan budget rendah, laptop ini bisa menjadi pilihan.
2. Advan WorkPlus
Advan WorkPlus, adalah laptop yang menggunakan prosesor Ryzen 7-7735HS, dengan AMD Radeon 680 M.
Laptop ini sedikit berada di atas Axioo Hype 5 AMD X6.
Dengan spek berikut, laptop ini cocok untuk multitasking para pelajar maupun karyawan kantor.
Selain itu, laptop ini juga bisa untuk gaming dan editing tipis-tipis.
Laptop ini di bandrol di angka Rp 7 jutaan.
Namun laptop ini mempunyai beberapa kelemahan lain yang sulit dihilangkan.
Kelemahan ini terletak pada kapasitasnya yang kecil, dan ram dari laptop ini tidak bisa di upgrade.
Berikut untuk spesifikasi lengkapnya dirangkum dari advandigital:
- Sistem operasi: windows 11
- Layar: ukuran 14 inci, resolusi 1920 x 1200
- CPU: AMD Ryzen 5 6600h / AMD Ryzen 7 7735hs
- GPU : AMD integrated graphics
- Memori: ram 16 gb ssd 512 gb
- Baterai: 5050mAh
- Konektivitas: wifi 802.11 b/g/n/ac/ax, bluetooth, tf card, usb 3.2, hdmi, type-c, micro sd, audio jack, dc jack
- Kamera: 720p hd
- Sensor: finger print
3. Asus ExpertBook P1403CVA
Asus ExpertBook P1403CVA adalah laptop yang memiliki durability yang baik.
Laptop ini sering dibilang laptop tangguh di kelasnya.
Asus sendiri mengklaim bahwa laptop ini tahan banting, dan tahan air.
Laptop ini sudah memliki sertifikat US MIL-STD 810H military-grade standard.
Harga pada laptop ini berkisar Rp 8 jutaan untuk varian terendah.
Berikut adalah spesifikasi lengkapnya dirangkum dari asus.com:
- Operating System: Windows 11 Home - ASUS recommends Windows 11 Pro for business
- Processor:
- Intel® Core™ i3-1315U Processor 1.2 GHz (10MB Cache, up to 4.5 GHz, 6 cores, 8 Threads)
- Intel® Core™ i5-13500H Processor 2.6 GHz (18MB Cache, up to 4.7 GHz, 12 cores, 16 Threads)
- Intel® Core™ i7-13700H Processor 2.4 GHz (24MB Cache, up to 5.0 GHz, 14 cores, 20 Threads)
- Intel® Core™ i5-13420H Processor 2.1 GHz (12MB Cache, up to 4.6 GHz, 8 cores, 12 Threads)
- Intel® Core™ i7-13620H Processor 2.4 GHz (24MB Cache, up to 4.9 GHz, 10 cores, 16 Threads)
- Graphics: Intel® UHD Graphics
- Display: Non-touch screen, 14.0-inch, FHD (1920 x 1080) 16:9, Wide view, Anti-glare display, LED Backlit, 300nits, NTSC: 45 persen , Screen-to-body ratio:87 persen
- Memory:
- 8GB DDR5 SO-DIMM, Memory Max Up to:64GB
- 16GB DDR5 SO-DIMM, Memory Max Up to:64GB
- Storage: 512GB M.2 2280 NVMe™ PCIe® 4.0 SSD
- I/O Ports:
- 2x USB 3.2 Gen 1 Type-A
- 2x USB 3.2 Gen 2 Type-C support display / power delivery
- 1x 3.5mm Combo Audio Jack
- Camera: 720p HD camera
- Network and Communication: Wi-Fi 6(802.11ax) (Dual band) 2*2 + Bluetooth® 5.4 Wireless Card
- Battery:
- 42WHrs, 3S1P, 3-cell Li-ion
- Long life rechargeable lithium polymer battery.
- 50WHrs, 3S1P, 3-cell Li-ion
- Power Supply: TYPE-C, 65W AC Adapter, Output: 20V DC, 3.25A, 65W, Input: 100~240V AC 50/60Hz
- Military Grade: US MIL-STD 810H military-grade standard
Dari banyaknya kelebihan Aus ExpertBook P1403CVA, laptop ini juga memiliki kekurangan.
Kekurangan pada laptop ini terletak pada keyboard yang belum backlight dan baterainya hanya 50Wh.
Jadi laptop Asus ExpertBook P1403CVA, adalah sebuah laptop bisnis dengan durability tangguh yang mungkin cocok untuk profesional.
Ketiga laptop tersebut adalah laptop dengan performa terbaik di kelasnya.
Laptop ini mungkin cocok buat para mahasiswa, yang sedang mencari laptop baru di akhir 2025. (MG Faza Fauzan Azhima)


 
                 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
												      	 
												      	 
				
			 
											 
											 
											 
											 
											
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.