Mobile Legends

Build Irithel Tersakit 2025: Marksman Barbar yang Bikin Musuh Kocar-kacir

Hero ini bukan hanya memiliki damage mematikan, tetapi juga mobilitas tinggi yang membuatnya sulit ditangkap lawan.

Penulis: Tribun Jogja | Editor: Iwan Al Khasni
mobilelegends.com
Build Hero Irithel Tersakit 2025 

Ia juga mendapatkan bonus movement speed setiap kali menyerang target.

Hal ini membantu Irithel untuk tetap bergerak lincah di tengah pertempuran.

5. Great Dragon Spear (2140 Gold)

Item ini menjadi pilihan sempurna untuk memaksimalkan ultimate Irithel.

Setelah mengaktifkan Heavy Crossbow, pasif Supreme Warrior akan memberikan tambahan movement speed hingga 30 % selama 7,5 detik.

Efek ini sangat berguna untuk mengejar musuh atau melakukan kiting.

Dengan cooldown hanya 15 detik, item ini hampir selalu aktif saat Irithel melancarkan serangan pamungkasnya.

6. Wind of Nature (1910 Gold)

Item defensif ini wajib dibeli ketika Irithel berhadapan dengan hero physical burst seperti marksman atau assassin lawan.

Pasif aktifnya (Wind Chant) memberikan kekebalan terhadap seluruh physical damage selama 2 detik.

Efek ini sering menjadi penyelamat saat team fight karena bisa membuat Irithel selamat dari serangan mematikan.

Meski cooldown-nya 90 detik, penggunaannya di momen yang tepat bisa membalikkan keadaan.

Emblem dan Talent Irithel

Untuk memperkuat performanya, Irithel sangat cocok menggunakan Assassin Emblem.

Emblem ini memberikan tambahan movement speed +3 % , adaptive attack +10, dan adaptive penetration +14, yang semuanya mendukung gaya bermain agresif.

Talent emblem Irithel sebagai berikut.

  1. Agility menambah movement speed sebesar 4 % , membuat Irithel semakin lincah.
  2. Bargain Hunter memungkinkan pembelian item dengan harga 95?ri harga asli, mempercepat power spike.
  3. Quantum Charge sangat membantu sustain karena setiap basic attack yang mengenai lawan menambah movement speed sekaligus memulihkan HP.

Spell Irithel

Untuk spell, pilihan terbaik adalah Sprint.

Spell ini memberi tambahan movement speed hingga 50 % sekaligus kebal terhadap efek slow selama 6 detik.

Kecepatan ini membuat Irithel bisa lebih mudah positioning di team fight atau kabur dari kejaran musuh.

Efek kecepatannya memang berkurang setelah 2 detik, tapi sudah cukup untuk mengamankan diri.

 

Dengan kombinasi skill yang unik dan build item yang tepat, Irithel bisa menjadi marksman yang sangat ditakuti di Land of Dawn.

Serangannya yang bergerak sambil menembak membuatnya sulit ditangkap musuh.

Ditambah dengan sustain tinggi, critical damage besar, serta kemampuan positioning, Irithel mampu membawa tim menuju kemenangan.

Bagi para pemain marksman, build ini wajib dicoba agar bisa memaksimalkan potensi sang Ratu Panah di setiap pertandingan.

(MG Ignatius Gunarso Tri Widagdo)

 

Halaman 4 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved