Sinopsis Drama Korea My Name Dibintang Han So Hee dan Ahn Bo Hyun: Misi Balas Dendam

Drama Korea (drakor) berjudul My Name adalah drakor genre laga yang cukup sukses.

Penulis: Tribun Jogja | Editor: Hari Susmayanti
IMDb
Drakor My Name (IMDb) 

TRIBUNJOGJA.COM – Drama Korea (drakor) berjudul My Name adalah drakor genre laga yang cukup sukses. 

Kesuksesan drama ini dipengaruhi beberapa faktor. Pertama akting totalitas para pemeran yang memukau publik. 

Han So Hee dan pemeran lainnya menjalani latihan di sekolah khusus aksi selama berbulan-bulan. 

Latihan diperlukan karena banyaknya adegan pertarungan yang membutuhkan ketahanan fisik. Kedua, kualitas adegan aksi yang memukau. 

Koreografi laga yang disajikan sangat detail dan brilian. 

Ditambah dengan pengarahan kamera yang tepat, pengambilan gambar semakin terasa realistis. 

Ketiga, alur cerita yang menegangkan, penuh kejutan dan narasi balas dendam yang ingin dilakukan oleh seorang anak.

Berikut sinopsis keseluruhan drakor My Name.

Di hari ulang tahun Yoon Ji Woo (Han So Hee) ayahnya ditembak mati oleh orang tak dikenal di depan pintu apartemennya. 

Sebelumnya ayah Ji Woo dituduh sebagai pengedar narkoba. Ia mendapatkan kecaman dan selalu dibuntuti puisi. 

Karena tak tahan lagi, ia mengundurkan diri dari sekolah dan memutuskan untuk mencari pembunuh ayahnya.

Ji Woo menyebarkan poster sayembara untuk mencari pembunuh ayahnya. Namun, ia malah ditipu dan nyaris mati.

Ji Woo bertemu dengan Choi Moo-jin (Park Hee Soon) lalu mengaku sebagai teman ayah Ji Woo dan berniat membantu Ji Woo untuk balas dendam. 

Ji Woo bergabung dalam sasana pelatihan milik Moo-jin yang ternyata hanya berisi pria-pria bertubuh besar.

Niatnya tak gentar, ia gigih berlatih agar dapat membalaskan dendamnya.

Berkat kegigihan dan potensi tinggi yang dimiliki, ia berhasil masuk ke kepolisian untuk menjadi mata-mata Moo-jin dan mencari pembunuh ayahnya yang diduga adalah seorang polisi.

Hari demi hari ia jalani sembari mengorek informasi tentang kematian ayahnya. 

Di kepolisian ia memiliki rekan kerja bernama Jeon Pil-do (Ahn Bo Hyun).

Ia juga terus membocorkan rencana-rencana kepolisian untuk menangkap bandar narkoba milik Moo jin. 

Setelah lama mengorek informasi, Ji Woo menemukan dokumen intelijen yang kemudian menguak fakta yang mencengangkan.

Ayah Ji Woo bukan lah pengedar narkoba seperti yang diduga-duga. Ayah Ji Woo adalah polisi yang menyusup masuk ke geng milik Moo-jin.

Namun sayang, penyamaran ayah Ji Woo disadari oleh Moo-jin. 

Kekecewaan Moo-jin tidak terbendung lagi. Ia merasa dikhianati oleh sahabat yang sangat dipercayanya. 

Moo-jin gelap mata dan membunuh ayah Ji-woo.

Ji-woo sangat marah dan berencana untuk melangsungkan balas dendamnya. 

Ketika diperjalanan Pil Do ditembak oleh seseorang dengan mata yang sama seperti yang menembak ayahnya. 

Ji Woo mengamuk, ia menerobos masuk ke kantor Moo-jin seorang diri. 

Ia menyingkirkan semua anak buah Moo-jin. Puncaknya ia duel dengan Moo-jin. Duel tidak berlangsung mudah. 

Dendam kesumat yang membara memberikan pasokan energi besar untuk Ji Woo. Ia berhasil membunuh pembunuh ayahnya dengan tangannya sendiri.

(MG Aliya Miranti Armansyah)

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved