Berita Klaten

Data BPS Sebut Angka Kemiskinan Klaten 2025 Berkurang 12 Ribu Jiwa

Angka kemiskinan di Klaten 2025 turun menjadi 11 persen. Jumlah penduduk miskin berkurang 12.160 jiwa dibanding tahun sebelumnya

Penulis: Dewi Rukmini | Editor: Iwan Al Khasni
Tribunjogja.com/Dewi Rukmini
DATA KEMISKINAN KLATEN: Bupati Klaten, Hamenang Wajar Ismoyo, dan Wakil Bupati Klaten, Benny Indra Ardhianto, bersyukur angka kemiskinan di Kabupaten Klaten pada 2025 turun dari 12,04 persen menjadi 11 persen, Jumat (14/11/2025) 

 

Ringkasan Berita:Angka kemiskinan di Klaten 2025 turun menjadi 11 persen. Jumlah penduduk miskin berkurang 12.160 jiwa dibanding tahun sebelumnya. Simak strategi Pemkab Klaten dalam pengentasan kemiskinan.

 

KLATEN, TRIBUNJOGJA.COM – Kabupaten Klaten, Jawa Tengah mencatat penurunan angka kemiskinan pada tahun 2025. 

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Klaten, persentase kemiskinan turun 1,04 persen dari 12,04 persen pada 2024 menjadi 11 persen di tahun 2025.

Jumlah penduduk miskin juga berkurang signifikan. 

Pada Maret 2025 tercatat sebanyak 129.680 jiwa, turun 12.160 jiwa dibanding Maret 2024 yang mencapai 141.840 jiwa.

Meski angka kemiskinan menurun, garis kemiskinan di Klaten meningkat dari Rp505.826 per kapita per bulan (2024) menjadi Rp533.141 per kapita per bulan (2025). 

Indeks kedalaman kemiskinan (P1) naik dari 0,17 menjadi 1,63 poin, sementara indeks keparahan kemiskinan (P2) meningkat dari 0,27 menjadi 0,38 poin.

Bupati Klaten, Hamenang Wajar Ismoyo, menyampaikan rasa syukur atas capaian ini. 

Menurutnya, penurunan angka kemiskinan menunjukkan bahwa strategi pengentasan yang dilakukan Pemkab Klaten bersama Wakil Bupati Benny Indra Ardhianto dan tim teknis sudah berada di jalur yang tepat.

“Alhamdulillah, kami bisa bergandengan tangan dan berkolaborasi lewat berbagai strategi hingga angka kemiskinan turun 1,04 persen. Harapan kami ke depan bisa menekan angka kemiskinan hingga satu digit, di bawah 10 persen,” ujar Hamenang di Pendopo Pemkab Klaten, Jumat (14/11/2025).

Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau Klaten Cair, Buruh Tembakau Terima Segini

Lokasi Calon Sekolah Rakyat Pindah dari Bekas Pabrik Gula ke Gergunung Klaten

Strategi Pengentasan Kemiskinan di Klaten

Beberapa langkah yang dilakukan Pemkab Klaten antara lain:

  • Program BLT dan bantuan sosial
  • Perbaikan rumah tidak layak huni (RTLH) dan jambanisasi sehat
  • Menghubungkan pencari kerja dengan perusahaan melalui aplikasi Sikendi dan job fair
  • Mendorong UMKM naik kelas lewat pelatihan dan peningkatan keterampilan
  • Kolaborasi dengan stakeholder, Baznas, dan perusahaan melalui program CSR

Meski demikian, Hamenang menekankan masih ada pekerjaan rumah penting, terutama terkait graduasi penerima bantuan sosial. 

Banyak masyarakat yang sudah mandiri secara ekonomi namun enggan melepas status penerima bantuan.

“Harus ada edukasi agar angka graduasi penerima bantuan sosial meningkat. Jika graduasi tinggi, angka kemiskinan bisa turun lebih cepat,” tandasnya. (drm)

 

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved