Mahasiswa UGM Dapat Sarapan Gratis Selama UAS

Sarapan gratis bertujuan untuk  memberikan membantu mahasiswa yang sedang mengalami kesulitan ekonomi, sekaligus bentuk dukungan untuk mahasiswa

Istimewa/Dok. UGM
SARAPAN GRATIS: Universitas Gadjah Mada kembali menggelar sarapan gratis di beberapa fakultas selama periode Ujian Akhir Semester (UAS), Kamis (18/12/2025). 

Laporan Reporter Tribun Jogja Christi Mahatma Wardhani

TRIBUNJOGJA.COM, SLEMAN-  Beberapa fakultas di Universitas Gadjah Mada (UGM) memberikan sarapan gratis kepada mahasiswa. Program ini berjalan selama periode Ujian Akhir Semester (UAS).

Wakil Dekan Fakultas Kedokteran Hewan (FKH) UGM, Dr. drh. Widagdo Sri Nugroho, M.P., mengatakan program ini bertujuan untuk  memberikan membantu mahasiswa yang sedang mengalami kesulitan ekonomi, sekaligus bentuk dukungan dari  untuk mahasiswa yang sedang menghadapi UAS.

"Sangat membantu (mahasiswa), terutama teman-teman yang sedang terdampak bencana. Tetapi terlepas dari itu sebenarnya, program ini juga sangat membantu mahasiswa yang tidak sempat sarapan,” katanya, Kamis (18/12/2025).

Sarapan gratis di Fakultas Kedokteran Hewan ini dibagikan pada setiap sesi pertama ujian oleh dosen atau tenaga pendidik. Pada masing-masing ruangan ujian telah tersusun rapi sarapan gratis sesuai dengan jumlahnya. 

“Aman saja semuanya, lancar dan tepat sasaran. Kalaupun ini tetap ada kelebihan biasanya untuk teman-teman yang jaga maupun yang bertugas dari sisi keamanan,” ungkapnya.

Program serupa dilaksanakan di  Fakultas Ilmu Budaya (FIB), Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) dan Fakultas Hukum (FH). 

Meski dengan teknis dan sumber pendanaan yang berbeda, tujuan utama dari program ini guna membantu agar mahasiswa dapat menghadapi ujian dengan lancar. 

Dekan FIB, Prof. Setiadi menerangkan program ini merupakan inisiatif Persatuan Orang Tua Mahasiswa (POTMA) yang bekerja sama dengan Dharma Wanita FIB dan pihak kantin fakultas. Dalam satu hari, tersedia sekitar 200 porsi sarapan yang dibagikan pada hari Senin, Selasa, dan Kamis selama dua minggu periode UAS.

Program ini sudah berjalan sejak 2023 dan telah berjalan lancar dengan menu yang cukup beragam.

"Kami melihat pentingnya kegiatan ini sebagai bentuk apresiasi dan empati dekanat terhadap mahasiswa yang sedang menjalani ujian akhir semester," terangnya.

Mahasiswa S1 Program Studi Ilmu Hukum UGM, Okta Amaliya menilai program sarapan gratis ini cukup membantu, terutama bagi mahasiswa dengan jadwal ujian pagi. 

“Kadang makanan gak selalu dimakan langsung, tapi bisa disimpan,” ujarnya. (maw)

 

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved