Indonesia Menang
Gegap gempita. Riuh gemuruh. Bersorak. Berjingkrak. Bernyanyi. Semua merasakan kegembiraan luar biasa menyambut gol Ole Romeny ke gawang Bahrain.
TRIBUNJOGJA.COM - Gegap gempita. Riuh gemuruh. Bersorak. Berjingkrak. Bernyanyi. Semua merasakan kegembiraan luar biasa menyambut gol Ole Romeny ke gawang Bahrain.
Peristiwa super penting itu terjadi pada menit ke-24. Marselino Ferdinan menerima sodoran Thom Haye lalu meneruskan bola ke Ole Romeny.
Umpan cantik Marselino tak disia-siakan Romeny melalui sepakan yang mampu merobek jala gawang lawan.
Garuda menang 1-0 atas Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (25/3/2025) malam di pertandingan lanjutan Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Baik tuan rumah Indonesia maupun sang tamu Bahrain membutuhkan kemenangan untuk memelihara peluang lolos ke Piala Dunia 2026. Keduanya sama-sama bermodal enam poin dari tujuh laga.
Sama-sama memburu kemenangan membuat kedua tim tampil ngotot. Namun pasukan Patrick Kluivert beruntung, sukses menang 1-0 sehingga peluang melaju melalui jalur otomatis dan play off pun terbuka. (*)
| Bursa Transfer BRI Super League: Persib Paling Aktif Jual Beli Pemain |
|
|---|
| John Herdman Resmi Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Ini Tanggapan Bek PSIM Yogyakarta |
|
|---|
| Alasan John Herdman Terima Pinangan PSSI untuk Latih Timnas Indonesia |
|
|---|
| Daftar 14 Pemain Timnas Indonesia yang Bermain di Liga Top Eropa |
|
|---|
| 4 Tim yang Pernah Dilatih John Herdman, Bos Anyar Timnas Indonesia |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/Marselino-Ferdinan-pemain-timnas-indonesia.jpg)