Berikut 7 Rekomendasi Kuliner Mi Ayam Favorit Khas Jogja, Porsi Kenyang Murah Cuma 10 Ribuan Aja

Sayang rasanya jika berkunjung ke Jogja tanpa mencoba kuliner khas, Berikut 7 rekomendasi kuliner mi ayam favorit warga lokal & wisatawan.

Penulis: Tribun Jogja | Editor: Iwan Al Khasni
kompas.com
Ilustrasi Mie ayam 

TRIBUNJOGJA.COM - Mi ayam merupakan makanan olahan tepung yang menjadi favorit banyak orang.

Dengan cita rasa mi ayam yang beragam, bercampur menjadi satu dan harganya yang cenderung terjangkau.

Mi ayam digemari oleh seluruh kalangan usia.

Mi ayam memiliki cita rasa yang berbeda-beda.

Seperti mi ayam Solo yang memiliki rasa khas yang cenderung asin dengan menggunakan mi yang tipis.

Berbeda dengan mi ayam khas Wonogiri.

Mi ayam Wonogiri memiliki rasa khas yang manis dan menggunakan mi yang lebih tebal.

Mi ayam Wonogiri ataupun Solo tersebar di berbagai tempat dikarenakan di Yogyakarta menjadi incaran banyak warga lokal dan wisatawan.

Saat berkunjung ke Jogja, hal ini dapat dimanfaatkan sebagai moment untuk menyantap kuliner khas Yogyakarta.

Berikut 7 rekomendasi mi ayam favorit khas Jogja yang sayang jika tidak dicoba:

1. Mi Ayam dan Bakso Idolaku Pak Tikno

Sajian menu mi ayam dan bakso di Bakso & Mi Ayam Idolaku Pak Tikno

Sajian menu mi ayam dan bakso di Bakso & Mi Ayam Idolaku Pak Tikno (Instagram @tumbarmerica)

Sajian menu mi ayam dan bakso di Bakso & Mi Ayam Idolaku Pak Tikno

Mi ayam satu ini sangat dikenal oleh banyak Masyarakat Jogja.

Cita rasa yang gurih bercampur dengan manis, disantap menggunakan kuah kuning menjadi campuran yang nikmat untuk disantap.

Mi-nya memiliki tekstur kenyal serta potongan daging ayam lezat yang telah dimarinasi dengan bumbu kecap.

Dengan merogoh kocek sebesar Rp. 10.000,00 saja, Anda sudah dapat menikmati kenikmatan satu mangkuk mi ayam.

Alamat: Jl. Taman Siswa No.138, Wirogunan, Kec. Mergangsan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55151

2. Mi Ayam Ibu Tumini Sari Rasa Jati Ayu

Satu porsi mangkuk mi ayam lezat di Mi Ayam Bu Tumini

Satu porsi mangkuk mi ayam lezat di Mi Ayam Bu Tumini (Tribun Jogja / Susilo Wahid)

Satu porsi mangkuk mi ayam lezat di Mi Ayam Bu Tumini

Sangat disayangkan apabila berkunjung ke Jogja namun tidak mencicip Mi Ayam Bu Tumini yang selalu diminati banyak pembeli.

Mi ayam ini dikenal dengan harganya yang murah yaitu dengan Rp. 8.000,00 sudah mendapatkan satu porsi mi ayam mengenyangkan.

Ukuran mi yang tebal dengan bumbu ayam yang kental cocok disantap untuk Anda yang menyukai cita rasa mi ayam yang manis.

Alamat: Jl. Imogiri Tim. No.187, Giwangan, Kec. Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55163

3. Mi Ayam Pak Waldi

Mi Ayam Pak Waldi disajikan dengan ceker dan pangsit

Mi Ayam Pak Waldi disajikan dengan ceker dan pangsit (Instagram @mieayampakwaldi)

Mi Ayam Pak Waldi disajikan dengan ceker dan pangsit

Mi Ayam Pak Waldi dikenal akan cita rasanya yang seimbang antara manis dan gurih.

Menggunakan jenis mi yang tipis dan teksturnya yang lembut memberikan kenikmatan tersendiri.

Mi ayam di sini menjadi favorit banyak Mahasiswa dikarenakan letaknya yang strategis dekat dengan beberapa institusi Pendidikan.

Harganya terjangkau hanya mulai dari Rp. 10.000,00 saja.

Alamat: Jl. Perumnas Condongsari, Condongcatur, Depok, Dabag, Condongcatur, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281

4. Mi Ayam Pak Pendek

Sajian menu mi ayam pak pendek yang melimpah.

Sajian menu mi ayam pak pendek yang melimpah. (Youtube @Dyodoran)

Sajian menu mi ayam pak pendek yang melimpah.

Mi Ayam Pak Pendek berlokasi di dekat dengan Kebun Binatang Gembiraloka.

Dengan membeli porsi biasa, Anda sudah mendapatkan potongan ayam manis yang banyak yang dapat melengkapi kenikmatan.

Tekstur mi-nya kenyal dan mudah dikunyah.

Rasa manis dari potongan ayam diimbangi oleh rasa gurih dari kuah yang disediakan sehingga terdapat keseimbangan cita rasa.

Harganya relatif terbilang murah yaitu Rp. 9.000,00, Anda sudah dapat mencicipi satu mangkuk mi ayam.

Alamat: Gg. Kartika III, Jomblangan, Banguntapan, Kec. Banguntapan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55198

5. Mi Ayam Kobar Jaya

mie ayam kobar jaya

mie ayam kobar jaya (its)

Jika ingin menyantap mi ayam sebagai sarapan, Mi Ayam Kobar Jaya wajib menjadi destinasi untuk dikunjungi di Kotabaru.

Buka mulai pukul 7.30 WIB, Mi Ayam Kobar Jaya menyajikan mi ayam dengan ukuran mi yang kecil dengan tingkat kematangan yang pas.

Diimbangi dengan porsi ayam dan sayuran yang banyak cocok untuk mengisi perut.

Di sini juga disediakan acar dan daun bawang yang dapat diambil sesuai selera.

Harga mi ayam dapat dibeli mulai dari Rp. 11.000,00 saja.

Terkenal akan konsistensi kenikmatan rasa yang dihidangkan, mi ayam ini menjadi favorit warga sekitar.

Alamat: Jl. Ungaran, Kotabaru, Kec. Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55224

6. Mi Ayam Kamehame

Mie Ayam Kamehame dan menu-menu barunya

Mie Ayam Kamehame dan menu-menu barunya (DOK. Instagram Mie Ayam Kamehame)

Berbeda dengan rekomendasi sebelumnya yang disarankan untuk menyantap mi ayam sebagai sarapan.

Kali ini Mi Ayam Kamehame dapat menjadi opsi untuk kamu santap sebagai makan malam hingga tengah malam.

Buka dari pukul 10.00 hingga 3.00 WIB, Mi Ayam Kamehame memiliki cita rasa yang unik.

Bukan hanya manis ataupun gurih tapi mi ayam ini menyediakan berbagai bumbu.

Seperti mi ayam seperti kuah tongseng, sate, rendang, dan juga terdapat original.

Pembeli juga dapat memilih tingkat kepedasan dari mi ayam yang disajikan mulai dari level 0 hingga 10 yang menggunakan sebanyak 80 cabai.

Pembeli juga dapat menyantap mi ayam dengan pelengkap hidangan seperti bakso, ceker, pangsit, ataupun telur, yang dapat disesuaikan dengan selera.

Hanya mulai dari harga Rp. 12.000,00 hingga harga tertinggi Rp. 22.000,00, pembeli sudah dapat menikmati kenikmatan rasa yang unik dari mi ayam yang disajikan.

Alamat: Jl. Urip Sumoharjo No.64, Klitren, Gondokusuman, Klitren, Kec. Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55222

7. Mi Ayam & Bakso Sempurna Wonogiri

Mie Ayam & Bakso Sempurna Wonogiri

Sajian mie ayam lezat di Mie Ayam & Bakso Sempurna Wonogiri (Instagram @puan.berjalan)

Menyantap mi ayam dengan bakso sebagai pelengkap menjadi kenikmatan spesial dan juga mengenyangkan.

Di sini, pembeli dapat menyantap mi ayam dengan ukuran mi yang pipih dibarengi dengan kuah manis yang kental dan pekat.

Tekstur bakso yang halus dan gurih dapat menambah kepuasan pembeli.

Mi ayam ini cocok untuk disantap pada jam makan siang dengan cita rasa yang menyegarkan dan tidak lupa dengan pelengkap hidangan yang disediakan.

Mi ayam bakso dijual dengan harga Rp. 15.000,00 saja.

Alamat: Jl. Perumnas No.127, Tempel, Caturtunggal, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281. (MG Nadya Sabila Hapsari)

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved