KPOP

Rekomendasi Lagu KPOP yang Easy Listening

Saat ini lagu Korea sedang benar-benar diminati terutama di kalangan remaja . Terbukti, banyak lagu Korea yang hits di kalangan remaja.

Penulis: Tribun Jogja | Editor: Iwan Al Khasni
Tribunjogja
BTS and Blackpink 

TRIBUNJOGJA.COM - Saat ini lagu Korea sedang benar-benar diminati terutama di kalangan remaja . 


Terbukti, banyak lagu Korea yang hits di kalangan remaja.

Wajar saja, banyak lagu KPOP yang easy listening sehingga langsung menempel di telinga sejak pertama kali mendengarkannya.

Nah, apa saja rekomendasi lagu KPOP yang easy listening? Yuk, simak daftarnya

1. BTS “Spring Day”


Siapa sih yang tidak tahu lagu ini, Lagu milik BTS yang dirilis tahun 2017. Spring Day merupakan salah satu lagu paling populer dari BTS.

Lagu ini menghadirkan melodi yang menenangkan dan juga lirik yang mendalam sehingga lagu ini memiliki kesan yang easy listening.

2. BTS “Life Goes On”


Lagu Life Goes On milik BTS ini juga sangat easy listening.

 Lagu dengan genre hip-hop dengan iringan gitar yang menyentuh membuat lagu ini sangat easy listening.

Lagu dengan melodi dan instrumen ini masuk dalam daftar rekomendasi lagu yang easy listening.

3. Blackpink “Stay”


Grup besutan YG Entertainment ini membuat lagu slow yang easy listening.

Secara garis besar, lagu ini mempunyai melodi yang enak didengar serta tidak akan pernah bosan meski telah diputar berkali-kali. 

4. Treasure “Darari”


Lagu yang pernah viral pada masa nya ini mempunyai melodi yang manis dan easy listening.

Liriknya yang mudah dinyanyikan membuat lagu ini pasti akan menempel di telinga saat pertama kali mendengarnya.

5. NCT Dream “We Go Up”


Lagu milik NCT Dream yang dirilis tanggal 30 Agustus 2018 ini masuk dalam rekomendasi lagu yang easy listening.

Lagu dengan irama yang upbeat dan melodi yang powerfull membuat kita ikut semangat itulah mengapa lagu ini sangat easy listening

6. Chen EXO ft Punch Everytime


Lagu yang pernah menjadi OST dari drama DOTS ini mempunyai melodi yang cepat dan suara manis dari kedua penyanyi tersebut. Lagu ini langsung menarik hati para pendengar karena easy listening.

7. Chanyeol EXO ft Punch “Stay With Me”


Lagu OST dari drama Goblin ini menarik hati para pendengar sejak pertama kali didengar. Nuansa lagu yang lembut dan sendu membuat lagu ini jadi easy listening. Selain itu lagu ini memiliki melodi yang misterius namun menenangkan.

 

Itulah beberapa rekomendasi Lagu KPOP yang easy listening. (MG Ananda Putri Oktaviani).

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved