Lurik Klaten Sabet Juara 1 Kategori Cinderamata API Award 2023

Piala diterima langsung oleh Kepala Dinas Kebudayaan Kepemudaan dan Olahraga dan Pariwisata (Disbudporapar), Sri Nugroho

Penulis: Ardhike Indah | Editor: Muhammad Fatoni
TRIBUNJOGJA/Istimewa
Lurik Klaten mendapaykan Juara 1 Kategori Cinderamata dalam API Award ke-8 2023 di Ambon, Maluku, Rabu (1/11/2023) 

Laporan Reporter Tribun Jogja, Ardhike Indah

TRIBUNJOGJA.COM, KLATEN - Lurik Klaten berhasil meraih Juara 1 pada ajang Anugerah Pesona Indonesia (API) Award ke-8 Tahun 2023 yang diselenggarakan di Kota Ambon, Maluku, Rabu (1/11/2023).

Piala diterima langsung oleh Kepala Dinas Kebudayaan Kepemudaan dan Olahraga dan Pariwisata (Disbudporapar), Sri Nugroho SIP, M.M

“Pariwisata dan ekonomi kreatif di Kabupaten Klaten harus semakin maju dan terus berkembang kearah yang lebih baik,” jelas dia dalam keterangan resmi.

Ia berharap, dengan menghasilkan produk- produk unggulan ekonomi kreatif yang berkualitas, kreatif dan inovatif, Kabupaten Klaten bisa bertambah maju, mandiri, dan sejahtera.

Hal serupa juga disampaikan oleh Sekertaris Dinas Kebudayaan Kepemudaan dan Olahraga dan Pariwisata (Budparpora) Kabupaten Klaten, Purwanto, S. Sos, M.Si

“Penghargaan tersebut adalah salah satu penyemangat pelaku ekonomi kreatif untuk lurik yang mendunia dan menjadi cinderamata yang diincar oleh masyarakat luas. Semoga dengan ini dapat memacu kreatifitas dan inovasi pelaku ekonomi kreatif dan umkm yang ada di Kabupaten Klaten,” tutupnya. (*)

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved