Liga Inggris
KABAR Transfer Liverpool: Kalvin Phillips, Ryan Gravenberch, Sofyan Amrabat
Minat Liverpool pada Kalvin Phillips sebenarnya muncuk sejak lama dan kini keinginan memboyong pemain tengah Inggris itu kembali mengemuka
Penulis: Yoseph Hary W | Editor: Yoseph Hary W
TRIBUNJOGJA.COM - Perburuan Liverpool di Bursa Transfer Liga Inggris belum usai. Jelang penutupan jendela transfer musim panas ini, Liverpool masih berharap bisa memboyong sosok gelandang ke Anfield.
Dua target gelandang yang bahkan sudah disepakati sebelumnya telah direbut Chelsea: Moises Caicedo dan Romeo Lavia, oleh karenanya, Liverpool ingin mengalihkan fokus target transfernya ke pemain lain.
Adalah gelandang milik Manchester City Kalvin Phillips yang kini jadi incaran Liverpool.
Minat Liverpool pada Kalvin Phillips sebenarnya muncuk sejak lama dan kini keinginan memboyong pemain tengah Inggris itu kembali mengemuka jelang penutupan jendela transfer.
Liverpool sebenarnya sudah mendatangkan kapten internasional Jepang Wataru Endo dari Stuttgart.
Namun demikian kebutuhan sosok gelandang atau pemain tengah masih kurang, laporan mirror dikutip Tribun Jogja hari ini.
Liverpool membutuhkan banyak pemain tengah setelah Fabinho, Jordan Henderson, Naby Keita, James Milner dan Alex Oxlade-Chamberlain hengkang di jendela transfer musim panas ini.
Selain menarget Kalvin Phillips, Liverpool juga dirumorkan sedang membidik Ryan Gravenberch dari Bayern Munich dan gelandang Fiorentina Sofyan Amrabat.
Namun dua pemain tersebut juga sedang dipantau oleh sesama klub Liga Inggris Manchester United.
Adapun target Liverpool, Kalvin Phillips, selama berada di Manchester City tidak mendapatkan kesempatan bermain sesuai harapannya.
Gelandang itu hanya menjadi starter dalam empat pertandingan di semua kompetisi musim lalu dan hanya bermain 290 menit – setara dengan tiga pertandingan penuh – di keseluruhan musim Premier League.
Namun dorongan untuk merekrut Liverpool datang dari Steve McManaman. Ia memberikan dukungannya pada Liverpool untuk merekrut Phillips.
Dia menggambarkan bagaimana pemain berusia 27 tahun itu memiliki profil sempurna untuk pasukan Klopp.
Eks winger The Reds dan Man City ini mengatakan, "Jika Liverpool kehilangan Fabinho, maka saya yakin nama Kalvin akan masuk dalam daftar.
"Dia orang Inggris, dia pemain internasional Inggris, dia memainkan peran itu dan saya tidak percaya Manchester City akan mengharapkan klub untuk memecahkan bank untuknya.
“Mungkin ada kesepakatan yang harus dicapai dan jika Jurgen Klopp kehilangan gelandang bertahan musim panas ini, maka kepindahan Kalvin tentu bisa menjadi pilihan, tapi itu semua tergantung pada apakah Manchester City bersedia melepasnya ke klub lain. Saingan Liga Premier."
(*/ Tribun Jogja )
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/Kalvin-Phillips-vs-Franck-Kessie-di-laga-persahabatan-antara-Barcelona-vs-Manchester-City.jpg)