La Liga

Barcelona Juara La Liga 2022/23, Suporter Espanyol Invasi Lapangan

Terdapat sejumlah oknum pendukung Espanyol yang mulai menerobos masuk ke lapangan seusai laga.

|
Penulis: Hanif Suryo | Editor: Joko Widiyarso
www.twitter.com/JordiAlba
Ekspresi kegembiraan penggawa Barcelona usai memastikan tampil sebagai juara La Liga 2022/23 di Stadion RCDE pada Senin (15/5/2023) dini hari. 

Sebab, mereka tak punya cukup pertandingan untuk mengejar ketertinggalan dari sang rival.

Saat ini, Real Madrid hanya memiliki sisa empat pertandingan dengan raihan maksimal 12 poin hingga akhir musim.

Artinya, Persaingan gelar juara Liga Spanyol 2022-2023 telah berakhir. Barcelona berhak membawa pulang trofi La Liga ke Stadion Camp Nou setelah kali terakhir menjadi juara pada musim 2018-2019.

Bagi Barcelona, ini menjadi gelar juara ke-27 yang mereka raih dalam ajang Liga Spanyol.

Klub berjulukan Blaugrana itu berhasil mengakhiri puasa gelar di pentas Liga Spanyol bersama pelatih yang dulu menjadi andalan di lini tengah, yakni Xavi Hernandez.

Xavi Hernandez sudah menyumbangkan dua gelar juara setelah ditunjuk menjadi pelatih kepala Barcelona pada November 2021.

Sebelumnya, dia berhasil membawa Barcelona menjadi juara Piala Super Spanyol pada Januari lalu.

 

Sumber: Tribun Jogja
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved