Harga Hp
Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A54 Pro 2022 Rilis November
Samsung segera merilis ponse terbarunya yakni Samsung Galaxy A54 Pro. Sebelumnya, Samsung Galaxy A54 Pro telah dirilis di India pada November 2022.
Penulis: Tribun Jogja | Editor: Iwan Al Khasni

TRIBUNJOGJA.COM - Samsung dikabarkan segera merilis ponsel pintar terbarunya yakni Samsung Galaxy A54 Pro.
Sebelumnya, Samsung Galaxy A54 Pro telah dirilis di India pada 15 November 2022
Menjelang perilisannya, banyak ditemui sejumlah bocoran terkait spesifikasi dan harga Samsung Galaxy A54 Pro.
Dikutip dari GSMarena24, Samsung Galaxy A54 Pro akan dirilis dengan Quad Camera 108 MP, dan kamera depan 64MP.
Selain itu, pada Samsung Galaxy A54 Pro juga dibekali dengan kapasitas baterai 6800 mAh.
Untuk lebih lengkapnya, simak bocoran spesifikasi dan harga Samsung Galaxy A54 Pro berikut.
Spesifikasi Samsung Galaxy A54 Pro
- - Layar: AMOLED 6,9” yang terlindung oleh Corning Gorilla Glass 7
- - Sistem Operasi: Android
- - Prosesor: Platform Seluler Qualcomm Snapdragon 898 5G
- - Penyimpanan: RAM 8/12 GB dan ROM 128/256 GB
- - Kamera Belakang: Quad 108 MP + 32 MP + 13 MP + 8 MP
- - Kamera Depan: Kamera Depan 64 MP
- - Jaringan: GSM / CDMA / HSPA / LTE / 5G
- - Baterai: Li-Polymer 6800 mAh Non-removable
- - Pengisian baterai cepat: Pengisi Daya Cepat 45W
- - Pengisian Nirkabel didukung.
- - SIM: Dual Nano-SIM
- - Sensor: Sidik Jari, ID Wajah, akselerometer, gyro, kedekatan, kompas, dan barometer.
- - USB4.0
- - Sertifikasi IP69: hingga 2 jam dalam air sedalam 2m
- - Jack Audio: 3,5 mm
Harga Samsung Galaxy A54 Pro
Di Amerika Serikat Samsung Galaxy A54 Pro ditetapkan dengan harga USD $449 atau sekitar Rp 7 jutaan.
Namun, menurut laman GSMarena24, harga Samsung Galaxy A54 Pro akan dibanderol sekitar Rp 5 jutaan.
Kisaran harga tersebut dapat berubah tergantung dari pajak yang diberlakukan oleh pemerintah.
(MG-HANIF RIZAL HIDAYAT)
Info Harga HP Samsung Terbaru November 2022 Kisaran Rp 1 Jutaan sampai Rp 6 Jutaan |
![]() |
---|
Rekomendasi HP Samsung November 2022 Harga HP di Bawah Rp 5 Juta, Ada Samsung A04e A04s sampai A33 |
![]() |
---|
Spesifikasi dan Harga HP Samsung Galaxy S20 FE Snapdragon, Dulu Rp 8,9 Juta Sekarang Cuma Segini |
![]() |
---|
Spesifikasi dan Harga HP Samsung Galaxy A04e, Produk Baru Samsung Paling Ekonomis Dibekali RAM 3GB |
![]() |
---|