Info Event Jogja

Girlband SUN Pilih Jogja Sebagai Kota Pertama Pembuka Rangkaian Tour

Setelah meluncurkan single terbarunya berjudul 'Shine", girlband SUN berencana akan melakukan konser ke sejumlah daerah

Penulis: Tribun Jogja | Editor: Ikrob Didik Irawan
ist
Girlband SUN 

TRIBUNJOGJA.COM - Setelah meluncurkan single terbarunya berjudul 'Shine", girlband SUN berencana akan melakukan konser ke sejumlah daerah.

Dan Kota Yogyakarta akan menjadi pilihan pertama untuk membuka rangkaian konser ini. 

SUN adalah girlband dari agensi We Can Be Winners yang dulu menangani Cherrybelle.

Teguh Sanjaya, kreator We Can be Winners mengatakan, SUN sudah tak sabar untuk segera berkenalan dengan pendengarnya di seluruh Indonesia.

Maka manajemen sudah menyiapkan tour promo di Jawa melalui jalur darat tak lama lagi.

“Yogya salah satu tujuan pertama. Mengenai konsepnya kita sedang godog,” terang Teguh Sanjaya.

SUN beranggotakan 5 orang yaitu Atha, Tasya, Nabila, Ji En, dan maknae grup yaitu Soo Jin. Lima anggota ini terpilih dari audisi yang telah digelar agensi pada akhir 2021.

Ada 3.000 peserta yang mengikuti audisi tersebut dari berbagai negara, yaitu Indonesia, Malaysia, Singapura, dan Amerika.

Single pertama SUN berjudul Shine, lagu ini dikemas sangat berbeda. Lagu ini memadukan tiga genre musik sekaligus, yakni K-Pop, J-Pop, dan dangdut.

Teguh Sanjaya, mengatakan menggabungkan 3 gendre jadi satu adalah upaya untuk menularkan energi positif bagi khalayak muda bahwa dangdut setara dengan musik-musik luar seperti K-Pop dan J-Pop.

“Dikemas dalam musik anak muda dan disatukan dengan genre dari luar, dangdut ini oke banget dan membuatya bisa diterima semua kalangan,” kata Teguh. (*)

Sumber : https://www.tribunnews.com/seleb/2022/10/26/debut-di-industri-musik-girlband-sun-rilis-single-shine-ada-unsur-dangdutnya

 

Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved