Piala Asia U20 2023
Timnas Indonesia Libas Timor Leste 4-0 di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Hokky Caraka Hattrik
Hokky Caraka berhasil mencetak hattrik pada laga Timnas Indonesia vs Timor Leste, yaitu pada menit 11, 30, dan 49
Penulis: Tribun Jogja | Editor: Yoseph Hary W
TRIBUNJOGJA.COM - Penyerang Timnas Indonesia U-20 Hokky Caraka mencetak hattrik saat skuad asuhan Shin Tae-yong tersebut berhadapan dengan Timor Leste di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.Â
Laga Timnas Indonesia vs Timor Leste ini digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, Rabu (14/9/2022).
Hokky Caraka berhasil mencetak hattrik pada laga ini, yaitu pada menit 11, 30, dan 49. Satu gol lainnya dicetak oleh pengganti Hokky Caraka, yaitu Rabbani Taslim. Rabbani mencetak gol di menit 89.
Jalannya laga
Timnas U-20 Indonesia sudah unggul cepat ketika pertandingan baru berjalan 11 menit. Gol tersebut dicetak oleh Hokky Caraka.
Mendapatkan umpan dari Kakang Rudianto, Hokky melepaskan tendangan kaki kanan yang membuat bola masuk melaju mulus ke pojok kiri bawah gawang Timor Leste.
Hokky Caraka mencetak gol keduanya pada menit ke-29. Kembali mendapatkan umpan dari Kakang, sebuah tandukan dilakukan oleh Hokky.
Bola melaju mulus masuk ke gawang Timor Leste. Skor berubah menjadi 2-0 untuk timnas U-20 Indonesia menutup babak pertama..
Pada awal babak kedua, Shin Tae-yong memasukan tenaga baru. Ronaldo Kwateh ditugaskan untuk mengganti posisi Beri.
Hokky Caraka mencetak hatrick.pada menit ke-49. Lagi-lagi gol tercipta melalui tandukan usai memperoleh umpan Robi Darwis.
Pergantian pemain kembali dilakukan timnas U-20 Indonesia pada menit ke-62. Kali ini Shin Tae-yong memasukan dua nama sekaligus.
Zanadin Faris dan Alfriyanto Nico ditugaskan mengganti Marselino Ferdinan dan Ginanjar.
Pada menit ke-76 Hokky Caraka ditarik keluar dan diganti Rabbani Taslim. Memanfaatkan lemparan kedalam dari Robi Darwis, tandukan Rabbani pada menit ke-89 berbuah gol keempat untuk timnas U-20 Indonesia.
Skor tersebut bertahan hingga pertandingan berakhir.
Timnas Indonesia
Piala Asia U-20 2022
Piala Asia U20 2023
Timor Leste
Berita timnas Indonesia
Hokky Caraka
Timnas U-20 Indonesia Tergabung di Grup A Piala Asia U-20 2023 bersama Uzbekistan, Irak dan Suriah |
![]() |
---|
Hasil Drawing Piala Asia U-20 2023: Timnas Indonesia Tergabung di Grup A, Berikut Lawan-lawannya |
![]() |
---|
Drawing Piala Asia U-20 2023, Timnas Indonesia Masuk Pot 2 Bersama Jepang, Tajikistan dan Australia |
![]() |
---|
Timnas Indonesia U20 Sempurna, Vietnam Masih Aman, Thailand Bikin Fans Kecewa, Malaysia Lain Cerita |
![]() |
---|