Berita Sleman Hari Ini
Aneh Tapi Nyata, Barang-barang Sering Pecah Tiba-tiba di Salah Satu Rumah Condongcatur Sleman
Aneh tapi nyata, penghuni rumah di Padukuhan Dabag, Kalurahan Condongcatur, Depok, Kabupaten Sleman sering mengalami kejadian aneh
Penulis: Ahmad Syarifudin | Editor: Kurniatul Hidayah
TRIBUNJOGJA.COM, SLEMAN - Aneh tapi nyata, penghuni rumah di Padukuhan Dabag, Kalurahan Condongcatur, Depok, Kabupaten Sleman sering mengalami kejadian aneh.
Barang-barang di dalam rumah seperti gelas, piring, maupun gerabah tiba-tiba pecah.
Keanehan juga pada barang-barang yang tiba-tiba tersembunyi atau berpindah tempat.
Misalnya, menyembunyikan handphone ataupun pisau yang semula di dapur tiba-tiba berada di atas kasur.Â
"(Diduga) gangguan makhluk halus. Kejadian seperti ini sebenarnya sudah terjadi 4 tahun lalu. Kemudian hilang. Sekarang, sekitar tiga minggu lalu mulai intens lagi," kata seorang tetangga, Heri Marlopo, Rabu (27/7/2022).Â
Baca juga: Positivity Rate di Kulon Progo Capai 2,06 Persen, Surveilans PTM Disinyalir Jadi Penyebabnya
Heri Marlopo mendapat cerita itu langsung dari Anik, pemilik rumah.
Bahkan, Heri mendapat kepercayaan dari pihak keluarga Anik untuk menceritakan kisah ini dengan harapan bisa menjadi pembelajaran dan bisa segera tertangani.
Sekadar informasi, rumah Heri Marlopo berada tepat di samping rumah Anik. Berjarak sekira tiga meter.
Ia bersama istri mengaku sering juga mendengar suara barang-barang dari dalam rumah Anik pecah.
Bahkan, Ia bersama teman-temannya pernah berkunjung silaturahmi ke rumah tetangganya itu.Â
Ia bersama temannya datang sekira pukul 14.00 WIB siang. Kemudian ngobrol santai.Â
"Setelah adzan Ashar (tiba-tiba) terjadi pelemparan benda. Teman-teman menyaksikan sendiri," kata dia.
Tetapi, saat itu tidak ada penampakan makhluk apapun.
Kejadian-kejadian aneh ini menurut dia seringkali tiba-tiba terjadi.
Paguyuban Lurah Sleman Setuju Masa Jabatan Jadi 9 Tahun, Begini Alasannya |
![]() |
---|
Dinpar Kabupaten Sleman Gencarkan Peningkatan Kualitas Pelaku Wisata |
![]() |
---|
Tercatat 19.996 Wisatawan Kunjungi Wisata di Lereng Merapi Sleman Saat Libur Imlek 2023 |
![]() |
---|
Dinding Dapur Rumah Soekarno di Sleman Retak Diduga karena Getaran Alat Berat Pembangunan Tol |
![]() |
---|
Tahun Baru Imlek Jadi Momen Penjual Barongsai Mainan di Sleman Cari Cuan |
![]() |
---|