Eril Ditemukan
UNGKAPAN Haru Ridwan Kamil dan Atalia ke Eril: Izinkan Kami Memelukmu Lagi Nanti Bila Waktunya Tiba
Rasa haru masih terasa di hati meski mendiang Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, putra sulung Ridwan Kamil telah dimakamkan kemarin, Senin (13/6/2022).
Penulis: Bunga Kartikasari | Editor: Joko Widiyarso
TRIBUNJOGJA.COM - Rasa haru masih terasa di hati meski mendiang Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, putra sulung Ridwan Kamil telah dimakamkan kemarin, Senin (13/6/2022).
Dalam perjalanan menuju ke Cimaung, tanpa diduga, justru banyak sekali orang yang menunggu iring-iringan mobil jenazah Eril lewat.
Masyarakat menunggu untuk sekadar melambaikan tangan ke Eril dan keluarga sekaligus mendoakan agar laki-laki berusia 22 tahun itu diterima di sisi-Nya.
Ada dari mereka yang menunggu di pinggir jalan, di rumah warga hingga di jembatan penyebrangan.
Setelah prosesi pemakaman selesai, ibunda Eril, Atalia Praratya mengunggah beberapa foto di Instagramnya dengan keterangan mengharukan.

Salah satu foto yang diunggah memperlihatkan keluarga inti Eril, yakni Ridwan Kamil dan istri, Atalia Praratya dan dua adiknya, Arkana Aidan Misbach serta Camillia Laetitia Azzahra sedang berada di dekat peti jenazahnya.
Ada juga foto dimana mereka sedang berada di pemakaman, foto ketika Ridwan Kamil menutup liang lahat Eril hingga foto mereka menabur bunga di rumah peristirahatannya.
“Melepasmu dengan keikhlasan adalah bentuk cinta tertinggi kami padamu, A Eril,” buka Atalia di Instagramnya, Senin (13/6/2022).
Ia berdoa, semoga Eril bisa tenang di surga dalam balutan kasih sayang Allah SWT.
Baca juga: Ini Isi Puisi Ridwan Kamil Setelah Makamkan Eril: Kami Diberi Kesempatan Lihat Tanda Kekuasaan Allah
Semoga, Eril bisa nyaman berada di surga yang digambarkan begitu indah, yang mengalir di bawahnya sungai-sungai.
“Izinkan kami memelukmu lagi nanti bila waktunya tiba. Tunggu ya sayang. Insya Allah kita akan bersama lagi,” tutupnya.
Ridwan Kamil juga mengunggah sebuah video baru. Vidoe tersebut memperlihatkan bagaimana jalanan dipadati masyarakat Bandung yang ingin mengabadikan momen terakhir bersama Aa Eril.
Mulai dari Gedung Pakuan, Bandung hingga Cimaung yang berjarak 1,5 jam, masyarakat sekitar berupaya untuk berjejer di jalan raya, demi melihat iring-iringan jenazah Eril.
Kang Emil mengunggah video itu dilengkapi dengan keterangan yang mengharukan.
Eril Ditemukan
Ridwan Kamil
Atalia Praratya
pemakaman Eril
pemulangan jenazah Eril
Emmeril Kahn Mumtadz
Trending di YouTube, Ridwan Kamil Tak Sanggup Baca Surat Pelayat untuk Eril, Begini Isi Suratnya |
![]() |
---|
Ridwan Kamil dan Atalia Buka Suara Soal Berita Jahat tentang Hilangnya Eril di Sungai Aare |
![]() |
---|
KOCAK Lagi Nasihatin Arka Biar Bisa Seperti Aa Eril, Eh Netizen Ini Juga Minta Diadopsi Ridwan Kamil |
![]() |
---|
BIKIN Ngakak, Ada Pelayat Ucapkan Selamat Idul Fitri, Ridwan Kamil: Minal Aidin Wal Faidzin Ya |
![]() |
---|
POTRET PILU, Atalia Praratya Bagikan Momen Zahra yang Tak Henti-hentinya Memeluk Peti Eril |
![]() |
---|