AC Milan
Pemegang Saham Minoritas Liverpool Favorit Akusisi AC Milan
Executive Chairman Investcorp Mohammed Al Ardhi mengungkapkan pihanya belum mencapai kesepakatan dengan Elliott atas akusisi AC Milan
Penulis: Iwan Al Khasni | Editor: Iwan Al Khasni
Tribunjogja.com Italia - Executive Chairman Investcorp Mohammed Al Ardhi mengungkapkan pihanya belum mencapai kesepakatan dengan Elliott atas akusisi AC Milan .
Padahal Investor yang berbasis di Bahrain itu sudah beberapa lama melakukan pembicaraan dengan Elliott dan periode negosiasi eksklusif berakhir pada awal Mei.
Namun yang jadi masalah adalah tawaran dana i€ 800 juta tunai dan € 400 juta lainnya berasal dari utang kepada bank.
Disisi lain Elliott mencoba untuk menaikkan tawaran untuk uang tunai sehingga pembicaraan antara kedua belah pihak sekarang berakhir.
Kini Investcorp tidak lagi dalam perlombaan untuk mendapatkan juara Serie A, dilansir dari Football Italia, Jumat (27/5/2022).
• Pengeluaran AC MILAN Dibandingkan Klub Liga Italia Serie A Lainnya
Selanjutnya adalah pemilik AC Milan saat ini sedang dalam pembicaraan dengan pemegang saham minoritas Liverpool RedBird Capital Partners, yang difavoritkan untuk membeli Rossoneri.
Presiden AC Milan Paolo Scaoni mengatakan tiga hari lalu dia berharap negosiasi antara Elliott dan RedBird berakhir sebelum jendela transfer musim panas dimulai.
Menurut laporan terbaru di Italia, RedBird dan Elliott dapat menandatangani dokumen dan menyelesaikan pengambilalihan Milan minggu depan. ( Tribunjogja.com )
