Piala Thomas

Link Siaran Langsung Indonesia vs Thailand di Piala Thomas 2022

Siaran langsung Piala Thomas 2022 grup A antara Indonesia vs Thailand tayang di Channel Tv partner malam ini Senin (9/5/2022) pukul 19.00 WIB.

Penulis: Tribun Jogja | Editor: Yoseph Hary W
Badmintonindonesia.org
Ganda putera, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan 

TRIBUNJOGJA.COM - Siaran langsung Piala Thomas 2022 grup A antara Indonesia vs Thailand tayang di Channel Tv partner malam ini Senin (9/5/2022) pukul 19.00 WIB.

Pertandingan digelar di Impact Arena, Bangkok, Thailand. Bagi penggemar yang ingin menyaksikan via Live Streaming dapat mengakses tautan link di akhir artikel.

Tim bulu tangkis putra Indonesia melakukan perubahan di sektor ganda saat melawan Thailand.

Sebelumnya, dalam kemenangan 4-1 atas Singapura, Indonesia menurunkan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.

Namun, Fajar/Rian diistirahatkan dan diganti dengan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Sementara itu, Bagas Maulana tetap dimainkan, tapi kini berpasangan dengan Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Pelatih ganda putra Herry Iman Pierngadi mengatakan, rotasi pemain itu dilakukan sebagai salah satu strategi melawan Thailand.

Selain itu, keputusan mengubah susunan pemain juga dibuat Herry agar memberikan kesempatan kepada setiap pemainnya merasakan atmosfer pertandingan di Impact Arena.

"Kami menurunkan susunan formasi yang berbeda dengan saat melawan Singapura. Itu semuanya demi strategi," kata Herry dalam rilis yang diterima Kompas.com.

"Saat latihan dan tanding di Impact Arena, kondisi embusan anginnya berbeda. Kemarin saat latihan, penyejuk ruangan belum diaktifkan penuh," tuturnya.

"Jadi, pemain perlu dan harus bisa beradaptasi dengan embusan angin saat bertanding. Makanya, semua pemain perlu turun bertanding," ujar Herry menambahkan.

"Oleh karena itu, tujuh pemain (ganda) yang saya bawa harus saya mainkan semuanya. Agar mereka bisa cepat beradaptasi dan merasakan bagaimana atmosfer pertandingan," ucapnya.

Herry juga menjelaskan alasannya memasangkan Kevin dengan Bagas.

Ia mengatakan, playmaker seperti Kevin harus didukung pemain yang memiliki tipe "mematikan" lawan.

"Kevin/Bagas juga sering latihan bareng. Kevin bermain depan sebagai playmaker perlu didukung pemain bertipe killer atau tukang gebuk dari garis belakang dan itu dimiliki Bagas," ucap Herry.

Channel TV

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2022 antara Indonesia vs Thailand di Piala Thomas 2022 disiarkan langsung di Channel Tv MNC TV mulai pukul 19.00 WIB.

Selain itu, aksi kedua tim juga bisa disaksikan secara live streaming dengan mengakses tautan berikut:

RCTI+: Link

Vision+: Link

(*/ )

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved