Kesehatan
Tips dari Pakar UNY Agar Tubuh Tetap Sehat saat Lebaran, Budayakan Konsumsi Makanan Rendah Minyak
Minyak goreng menyebabkan sejumlah permasalahan seperti terpicunya berbagai penyakit seperti obesitas, kolesterol berlebih, asam urat, dan lain-lain.
Penulis: Ardhike Indah | Editor: Gaya Lufityanti
Kandungan vitamin dan mineral makanan rendah kalori bisa meningkatkan metabolisme dalam tubuh.Â
Makanan ini juga mengandung banyak air sehingga bisa dikonsumsi dalam jumlah yang cukup banyak.Â
Makanan berbagai jenis sayur bagus untuk dikonsumsi, termasuk kentang yang memiliki jumlah kalori sedikit namun nutrisinya bisa mengenyangkan.Â
Baca juga: Prediksi BMKG, BRIN dan Kemenag Terkait Posisi Hilal 1 Syawal 1443 H, Lebaran 2022 Bakal Bersamaan?
Sayuran dan buah memang merupakan sumber mineral dan juga vitamin serta serat pangan.
Kandungan yang bermanfaat dalam sayur dan buah akan membantu proses metabolisme tubuh lebih baik lagi.Â
Antioksidan dalam buah dan sayur bisa menangkal senyawa hasil oksidasi serta radikal bebas.
Bisa juga konsumsi yoghurt dan oatmeal sebagai pilihan makanan rendah lemak.
Ia melanjutkan, konsumsi makanan yang digoreng memang lezat.
Apalagi, jika makanan tersebut dibumbui dengan gurih dan krispi.
Namun, hendaknya masyarakat juga mencoba mengolah masakan alternatif yang enak dan sehat yang cara memasaknya tanpa menggunakan minyak goreng misalnya dengan direbus, dikukus, dipanggang atau dibakar dengan memperkaya referensi resep (menu) masakan nusantara.Â
Marwanti menghimbau untuk mulai mengurangi penggunaan minyak goreng sehingga lebih menyehatkan tubuh karena olahan makanan tidak selalu harus digoreng namun bisa diubah dengan metode lain. ( Tribunjogja.com )
Waspadai 11 Gejala Subvarian Covid XBB |
![]() |
---|
Hasil Investigasi RSUP Dr Sardjito tentang EG dan DEG Sebabkan Gagal Ginjal Akut: Belum Konklusif |
![]() |
---|
Redakan Batuk Pilek dengan Pijat 3 Titik Ini di Wajah |
![]() |
---|
Jadi Alternatif Obat Sirup, Ini Resep Ramuan Herbal untuk Obati Demam pada Anak |
![]() |
---|
Pakar Farmasi UGM Jelaskan Kandungan Obat Sirop yang Diduga Sebabkan Gagal Ginjal Akut |
![]() |
---|