Feng Shui
Tips Feng Shui Rumah yang Bisa Membawa Kebahagiaan
Dalam feng shui rumah pun demikian. Tak lagi mengikuti feng shui rumah yang bawa hoki, tetapi mengikuti fengshui rumah yang bawa kebahagiaan.
Penulis: Tribun Jogja | Editor: Rina Eviana
Tribunjogja.com - Uang memang bukan satu-satunya sumber kebahagiaan. Ada banyak kebahagiaan lain seperti keluarga yang harmonis dan bahagia.
Kebahagiaan yang sesungguhnya kadang tak bisa dinilai dengan uang. Lihat saja, tak sedikit juga orang yang masuk dalam kategori ‘orang kaya’ tetapi tidak merasa puas dengan yang dimilikinya, bahkan tidak merasa hidupnya penuh dengan makna.
Maka, berkaca dari hal itu, saat ini banyak orang yang lebih menargetkan hidup bahagia dalam kehidupannya, tak apa hidup dengan keuangan atau harta yang sederhana, tetapi memiliki kehidupan yang bahagia.
Dalam feng shui rumah pun demikian. Tak lagi mengikuti feng shui rumah yang bawa hoki, tetapi mengikuti fengshui rumah yang bawa kebahagiaan.
Berikut ini adalah 3 feng shui rumah yang bikin penghuninya bahagia.
Tempat tidur yang kokoh
Sebagian besar waktu hidup seseorang dihabiskan di tempat tidur untuk istirahat malam, sehingga agaknya tidak berlebihan jika masing-masing orang menaruh perhatian lebih pada kualitas kamar tidurnya.
Kamar tidur adalah investasi yang harus dikembangkan.
Kebahagiaan dan kesejahteraan kamar tidur akan mendorong kebahagiaan dalam hidup, ini adalah langkah pertama untuk memiliki hidup yang menyenangkan.
Baca juga: Ini Dia Manfaat Super Menjemur Kasur Menurut Feng Shui
Caranya adalah mencari tempat tidur yang kokoh, jangan diletakkan di bawah jendela, dan tidak segaris dengan pintu masuk kamar.
Pintu utama yang bersih
Pintu rumah adalah pintu gerbang utama masuknya apapun yang ada di dalam rumah.
Bukan hanya penghuni rumah atau tamu yang bisa melalui pintu itu, tetapi juga energi atau chi positif akan masuk melalui pintu utama rumah.
Maka, pastikan pintu rumahmu tidak kotor sehingga mengundang energi negatif, pastikan tidak terhalang rumput atau tumbuhan yang tinggi sehingga menghalangi energi baik untuk masuk rumah.
Kamu juga bisa meletakkan karpet selamat datang di depan pintu dan menambahkan bunga untuk membuat pintu semakin cantik.