Timnas Indonesia
Berita Timnas Indonesia: Peluang Skuad Garuda di Piala AFF 2020 Cukup Besar
Berada di grup B bersama Kamboja, Malaysia, Vietnam, dan Laos, Timnas Indonesia berharap memiliki kepercayaan diri tinggi mengingat sederet pemusatan
Penulis: Tribun Jogja | Editor: Yoseph Hary W
TRIBUNJOGJA.COM - Timnas Indonesia diklaim telah memiliki modal persiapan yang cukup untuk meraih kemenangan di Piala AFF 2020. Laga perdana Indonesia adalah melawan Kamboja pada Kamis malam 9 Desember 2021, kick off pukul 19.30 WIB.
Berada di grup B bersama Kamboja, Malaysia, Vietnam, dan Laos, Timnas Indonesia berharap memiliki kepercayaan diri tinggi mengingat sederet pemusatan latihan telah dilakukan.
Jadwal Timnas Indonesia vs Kamboja di Piala AFF 2020 digelar di Stadion Bishan, Singapura. Mantan pemain Timnas Indonesia era 1990-an, Aji Santoso, optimistis Tim Garuda bisa melalui laga perdana pada Piala AFF 2020 dengan kemenangan.
Baca juga: Update Skuad Timnas Indonesia & Pesan Shin Tae-yong Jelang Kontra Kamboja di Piala AFF 2020
Aji menilai kans Indonesia untuk mengalahkan Kamboja cukup besar. Pasalnya, Victor Igbonefo dkk sudah melakukan persiapan maksimal untuk tampil dalam turnamen sepak bola antarnegara Asia Tenggara itu.
Indonesia sudah melakukan persiapan menghadapi Piala AFF sejak November lalu. Tim asuhan Shin Tae-yong bahkan sampai menggelar dua pemusatan latihan di Jakarta dan Turki.
Di Turki, Indonesia pun sempat menggelar tiga uji tanding menghadapi Myanmar, Afghanistan, dan Antalyaspor.
"Saya sebagai warga negara Indonesia (WNI) tentunya berharap Indonesia bisa menang di pertandingan pertama," kata Aji kepada wartawan, Rabu (8/12/2021), dikutip Tribun Jogja dari laman kompas.com.
"Saya rasa di pertandingan pertama ini Indonesia punya peluang menang cukup besar dengan catatan tampil seperti apa yang diinginkan Shin Tae-yong," kata dia.
Pada Piala AFF 2020, Indonesia tergabung di Grup B bersama Kamboja, Malaysia, Vietnam, dan Laos. Menakar peta kekuatan di Grup B, Aji cukup optimistis Indonesia bisa melaju jauh di Piala AFF 2020.
Pelatih Persebaya Surabaya itu mengatakan Indonesia memang akan menghadapi persaingan sengit untuk bisa lolos dari dari fase grup. Sebab, semua tim juga memiliki persiapan yang cukup bagus.
"Saya tahu tidak mudah (persaingannya) karena lawan-lawan Indonesia di AFF ini juga persiapannya cukup bagus," tutur Aji.
Aji melanjutkan, Vietnam dan Malaysia akan menjadi pesaing potensial bagi Indonesia. Menurut dia, level kedua negara tersebut dengan Indonesia setara.
"Menurut saya, level Indonesia di Asia Tenggara itu sama seperti Thailand, Vietnam, Malaysia, hingga Singapura," tutur Aji.
"Bukan berarti saya menyudutkan negara lain, tetapi seperti Kamboja, Filipina, Laos, itu menurut saya Indonesia masih di atas mereka," kata dia.
(*/ )
