Kronologi Polisi Ditabrak dan Dilindas Mobil Oleh Bandar Narkoba di Tol Cirebon Hingga Patah Tulang

Kronologi Polisi Ditabrak dan Dilindas Mobil Oleh Bandar Narkoba di Tol Cirebon Hingga Patah Tulang

Penulis: Hari Susmayanti | Editor: Hari Susmayanti
Istimewa
Kejar bandar narkoba, anggota Polres Metro Jakarta Pusat ditabrak dan dilindas mobil pelaku, Minggu (21/11/2021) 

TRIBUNJOGJA.COM, JAKARTA - Menjadi seorang polisi, terutama yang bertugas di unit narkoba maupun reserse kriminal memang memiliki resiko yang tinggi.

Bahkan kadang harus bertaruh nyawa saat berusaha untuk melakukan penangkapan pelaku kejahatan maupun pengedar narkoba.

Hal itulah yang dialami oleh Iptu JM.

Anggota Satreskrim Polres Metro Jakarta Pusat tersebut ditabrak dan dilindas menggunakan mobil oleh bandar narkoba yang hendak diringkusnya hingga mengalami luka parah.

Beruntung, nyawa Iptu JM berhasil diselamatkan dan saat ini tengah mendapatkan perawatan di rumah sakit.

Kejadian tersebut terjadi di rest area Tol Cirebon, Jawa Barat.

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Hengki Haryadi mengatakan anggotanya inisial Iptu JM memang ikut dalam penggerebekan narkoba di Cirebon, Jawa Barat.

Ketika itu, jajaran Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Pusat akan menangkap pelaku di rest area tol Cirebon.

Namun, pelaku melarikan diri dengan mobilnya sambil menabrak Iptu JM dan bahkan melindas tubuhnya.

Akibatnya, Iptu JM mengalami luka serius di sekujur tubuhnya terutama kaki yang alami patah tulang.

"Petugas berpangkat Iptu tersebut ditabrak, terus terlindas oleh bandar narkoba ketika penangkapan di wilayah Cirebon," kata Hengki saat dikonfirmasi Minggu (21/11/2021).

Pasca aksi kejar-kejaran itu, pelaku bandar narkoba juga melarikan diri.

Saat ini polisi masih melakukan pengejaran terhadap dua tersangka yang melarikan diri.

Polisi Sita 35 Kg Sabu

Sementara, 35 kilogram (kg) sabu berhasil disita polisi dalam aksi pengungkapan tersebut.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved