MotoGP
Hasil Moto GP Catalunya: Marc Marquez Gagal Finis Tiga Kali Beruntun, Rossi Crash, Oliveira Juara
Hasil MotoGP Catalunya hari ini 6 Juni 2021: Miguel Oliveira, Johann Zarco dan Jack Miller
Penulis: Tribun Jogja | Editor: Yoseph Hary W
TRIBUNJOGJA.COM - Hasil MotoGP Catalunya hari ini, Minggu 6 Juni 2021, bukan lagi Fabio Quartararo yang tampil sebagai juara. Pebalap Red Bull KTM Miguel Oliveira lah yang berhasil tampil ciamik dan naik podiium pertama.
Fabio Quartarao yang beberapa seri terakhir tampil dominan harus melorot ke posisi empat setelah mengalami beberapa masalah.
Adapun Marc Marquez dan Valentino Rossi harus bernasib sama, setelah terjatuh dan tidak bisa menyelesaikan balapan di Sirkuit Catalunya.
Jadwal MotoGP Catalunya sesi race digelar pada Minggu malam 6 Juni 2021 start pukul 18.00 WIB. Siaran Langsung dan Live Streaming Trans7 Fox Sports menayangkan balapan MotoGP 2021 seri ketujuh ini.
Miguel Oliveira sukses menjadi pemenang balapan MotoGP Catalunya 2021.
Oliveira naik podium juara MotoGP Catalunya ditemani oleh Johann Zarco (Pramac Racing) dan Jack Miller (Ducati).
Kali pertama bagi Miguel Oliveira menjadi pemenang balapan MotoGP 2021. Sebelumnya, pencapaian terbaik pebalap asal Portugal itu adalah naik podium kedua MotoGP Italia.
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, kembali bernasib sial di MotoGP Catalunya.
Marquez mengalami crash di Tikungan 10 pada lap ke-9 sehingga gagal melanjutkan balapan.
Kali ketiga secara beruntun Marc Marquez gagal menyelesaikan balapan musim ini.
Pebalap asal Spanyol itu sebelumnya juga mengalami crash dan gagal finis pada MotoGP Perancis dan MotoGP Italia.
Serupa dengan yang dialami rival Marc Marquez, Valentino Rossi (Petronas Yamaha SRT) juga terjatuh.
Valentino Rossi juga mengalami crash di Tikungan 10 dan gagal melanjutkan balapan.
Kombinasi ban
Jadwal MotoGP Catalunya
hasil MotoGP
Marc Marquez
Valentino Rossi
Fabio Quartararo
motogp.com
Tribun Jogja
Tim Monster Energy Yamaha akan Dilauncing di Jakarta Selasa Pagi, Quartararo dan Morbidelli Hadir |
![]() |
---|
Coret Mandalika, Tes Pra-musim MotoGP 2023 Digelar di Sepang dan Portimao |
![]() |
---|
Jadwal Lengkap MotoGP 2023, Dibuka 26 Maret di Portugal, MotoGP Mandalika 16 Oktober |
![]() |
---|
Berita MotoGP: Marc Marquez dan Fabio Quartararo Senasib |
![]() |
---|
Ini yang Dikatakan Rossi Kepada Bagnaia yang Buatnya Percaya Diri Hingga Raih Gelar Juara Dunia 2022 |
![]() |
---|